G-Dragon Lebih Nyaman Kolaborasi dengan Taeyang daripada T.O.P

G-Dragon Lebih Nyaman Kolaborasi dengan Taeyang daripada T.O.P

- detikHot
Kamis, 27 Nov 2014 10:00 WIB
G-Dragon Lebih Nyaman Kolaborasi dengan Taeyang daripada T.O.P
Jakarta - Jauh sebelum kolaborasi G-Dragon dan Taeyang di 'Good Boy', sang leader Bigbang sebelumnya punya sub-unit bersama T.O.P. Berkolaborasi bersama dua rekan satu grupnya itu ternyata punya 'rasa' yang berbeda.

"Aku lebih nyaman bekerjasama dengan Taeyang ketimbang T.O.P," aku G-Dragon dalam sebuah wawancara baru-baru ini.

Pelantun 'Crooked' itupun mengurai alasan kenapa ia lebih memilih Taeyang. Menurutnya, rasa nyaman bekerjasama dengan Taeyang muncul karena sang pelantun 'Eyes Nose Lips' selalu punya banyak waktu di studio.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Aku tahu style Taeyang dengan baik karena aku pernah ikut ambil bagian dalam albumnya, jadi aku merasa nyaman dengannya," tambah pria bernama asli Kwon Jiyong itu.

Sementara saat bekerja dengan T.O.P, G-Dragon lebih banyak menghabiskan waktu sendiri di studio. "Dia sangat sibuk dengan jadwal lainnya jadi kami jarang bertemu," curhatnya.

(ron/ron)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads