Luhan 'EXO' Mulai Syuting Film Remake 'Miss Granny'

Luhan 'EXO' Mulai Syuting Film Remake 'Miss Granny'

- detikHot
Kamis, 19 Jun 2014 14:57 WIB
Luhan EXO Mulai Syuting Film Remake Miss Granny
Jakarta - Member EXO Luhan, memulai karier aktingnya mulai tahun ini. Luhan baru-baru ini di-casting untuk berperan dalam film remake 'Miss Granny' di Tiongkok.

'Miss Granny' merupakan film Korea yang diproduksi awal tahun 2014. Film arahan sutradara Hwang Dong Hyuk itu dibuat versi China-nya dengan judul 'Twenties Once Again'.

Dilaporkan media setempat, Sina, Luhan tiba di Tianjin, China, pada Selasa (17/6/2014). "Luhan memulai syuting 'Twenties Once Again' sebagai cucu dari pemeran utama film ini," demikian dilaporkan Sina.

Tentu saja, penampilan pelantun 'Overdose' itu akan menarik banyak perhatian dari para penggemarnya di sana. Terlebih, Luhan selama ini punya image yang lucu dan kemampuan menyanyi yang juga memukau.

Luhan sendiri senang menyambut hari-harinya di lokasi syuting. Lewat Weibo dan juga Instagram, ia mengunggah foto skrip film tersebut dan menulis, "Semangat. Twenties Once Again,"

Selain Luhan, Wu Yifan atau sebelumnya dikenal sebagai Kris 'EXO' juga siap main film di China. Keduanya mengambil bidang akting meskipun memilih jalan yang berbeda untuk meraih karier aktingnya.

(ron/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads