Manajemen Yonghwa, FNC Entertainment mengumumkan pada Kamis (12/6/2014), soal peran yang diberikan kepada pelantun 'Can't Stop' itu. "Jung Yonghwa akan jadi pemeran utama pria Park Dal Hyang di drama tvN 'The Three Musketeers'," ujar perwakilan pihak promotor.
'The Three Musketeers' merupakan drama yang diangkat dari novel berjudul sama karya Alexandra Dumas. Latar belakang ceritanya nanti akan dibuat pada zaman Dinasti Joseon yang mengisahkan Park Dal Hyang bersama dengan para musketeers.
Dalam versi aslinya, karakter Park Dal Hyang setara dengan karakter D'Artagnan. Park Dal Hyang merupakan seorang prajurit yang ahli bela diri dan berani pada masa itu.
'The Three Musketeers' rencananya akan ditayangkan mulai Agustus mendatang. Selain Yonghwa, ikut pula aktris Seo Hyun Jin yang akan punya love-line dengan Yonghwa dan aktor Lee Jin Wook yang siap jadi saingan sang member CNBlue.
(ron/mmu)











































