Manajemen CNBlue, FNC Entertainment dengan gembira mengabarkan kepada fans mengenai rencana solo Yonghwa. Lewat situs resmi perusahaan, manajemen memberi kejutan kepada BOICE (fans CNBlue) sekaligus mengucapkan rasa terima kasihnya.
"Di tengah cinta dan dukungan kalian, CNBlue akan mengakhiri promosi 'Can't Stop' minggu ini. Dengan berakhirnya promosi ini, kami ingin memberitahukan proyek baru buat semuanya," FNC Entertainment memulai pengumumannya, dilansir Enews World, Rabu (26/3/2014).
"Paruh kedua 2014, kami akan menyiapkan proyek dengan merilis album solo yang diproduksi langsung oleh Yonghwa," lanjut mereka.
Manajemen yang juga membawahi grup FT Island itu belum mau membocorkan detail dari rencana debut solo sang vokalis CNBlue. "Kami akan memberitahukan selengkapnya setelah rencananya rampung," tutup mereka.
Usai promosi album 'Can't Stop', CNBlue akan menggelar beberapa konser eksklusif di Korea. April dan Mei mendatang, konser bertajuk '2014 CNBlue Love - Can't Stop' dihelat di Busan dan Daegu, Korea Selatan.
(ron/mmu)











































