Pura-pura Jadi Kim Soo Hyun, Jun Ji Hyun dan 'Running Man' di Petite France Korea

Laporan dari Korea

Pura-pura Jadi Kim Soo Hyun, Jun Ji Hyun dan 'Running Man' di Petite France Korea

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Senin, 07 Des 2015 15:09 WIB
Foto: Atmi Ahsani Yusron
Gyeonggi-do - Di kawasan Gyeonggi-do, Pulau Nami mungkin yang paling populer berkat 'Winter Sonata'. Sekitar setengah jam dengan bus dari pelabuhan Pulau Nami, ada lokasi lain bernama Petite France.

Seperti namanya, kawasan ini adalah replika dari negara Prancis yang dikemas dalam sebuah kompleks kota kecil di salah satu sudut provinsi Gyeonggi. Sebagai tempat wisata lokal, Petite France semakin meroket namanya berkat beberapa acara televisi yang menjadikan lokasi ini sebagai tempat pengambilan gambarnya.

Episode 40 'Running Man' dengan bintang tamu Nichkhun dan Taecyeon '2PM' misalnya mengambil lokasi di Petite France untuk melakukan misi-misi. Kostum mereka saat itu pun terinspirasi dari serial televisi 'Beethoven Virus' yang juga melakukan pengambilan gambar di tempat ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Laporan dari Korea: Pesona 'Winter Sonata' yang Tak Pernah Pudar di Pulau Nami

Petite France juga menjadi lokasi syuting beberapa drama populer lainnya sebut saja 'Coffee Prince' yang diperankan oleh Yoon Eun Hye dan drama legendaris yang diperankan Hyun Bin dan Ha Ji Won 'Secret Garden'. Dari semua judul drama tersebut yang paling mencolok dipamerkan di Petite France ketika detikHOT berkunjung ke lokasi ini pekan lalu adalah 'You Who Came From The Stars'.



'You Who Came From The Stars' yang diperankan Kim Soo Hyun dan Jun Ji Hyun sangat berpengaruh besar dalam menarik pengunjung dan wisatawan ke Petite France. Drama SBS yang langsung mendapat rating dua digit di episode pertamanya itu merupakan sajian pembuka ketika baru memasuki lokasi yang dibangun di atas bukit tersebut.



Di pintu masuk dipasang poster superbesar bergambar drama-drama Korea dan 'Running Man' yang pernah syuting di sini. 'You Who Came From The Stars' adalah yang paling mendominasi dari deretan gambar poster drama yang ada. Setelah menanjak melewati pintu masuk, kita akan disambut dengan bangunan-bangunan yang berdiri di kaki bukit. Bangunan-bangunan ini dicat dengan warna-warna cerah seperti merah, kuning, biru, hijau dan oranye. Jelang matahari terbenam, lampu-lampu di sekitar gedung akan menyala terang membuat suasananya tidak kalah romantis dari N Seoul Tower di Namsan saat malam hari.





Memasuki bulan Desember, ornamen Natal sudah terpasang di berbagai sudut Petite France. Mulai dari pohon natal berbagai ukuran, hiasan-hiasan berbentuk kristal es, bola-bola bersinar berwarna merah dan hijau sampai lampu-lampu khas natal yang dipasang di berbagai lokasi. Berdiri di puncak Amphitheater kita akan bisa melihat sekeliling lokasi dengan puas. Perpaduan antara warna-warna mencolok yang pasti akan disukai anak-anak amat memanjakan mata.

Tidak jauh dari Amphitheater, ada tangga-tangga yang akan membawa pengunjung ke bagian lain dari Petite France di antara gedung-gedung tinggi itu. Bisa membayangkan serunya berlari-lari di antara gedung-gedung imut ini sambil berteriak "Ya! Kim Joong Kook!" seperti Song Ji Hyo dan Lee Kwang Soo di 'Running Man'. Berkhayal misi masuk dan keluar terowongan berkelap-kelip lampu dan melakukan permainan Hide & Seek seperti 'Running Man' di lokasi ini saja sudah sangat menyenangkan! Sayangnya tidak mungkin untuk berlari-lari dengan pakaian tebal karena udara di Gyeonggi-do sangat dingin sejak pagi hingga malam hari.



Beberapa langkah dari tangga-tangga tersebut, berdiri patung si Pangeran Kecil dan standee dari sosok Kim Soo Hyun dan Jun Ji Hyun. Namun bagian wajah keduanya dibiarkan kosong sehingga pengunjung bisa berfoto di sana serta berpura-pura jadi karakter Do Min Joon dan Cheon Song Yi. Dalam drama, di lokasi ini juga keduanya melakukan adegan ciuman romantis berlatarkan gedung-gedung lucu tersebut.



Di atas salah satu tangga yang membawa pengunjung ke Orgel House, salah satu atraksi wisata di Petite France terlihat sebuah layar televisi cukup besar yang sedang memutarkan video salah satu episode 'You Who Came From The Stars' yang melakukan pengambilan gambar di sana. Semakin menegaskan bahwa daya tarik 'You Who Came From The Stars' untuk Petite France benar-benar luar biasa. Atraksi wisata ini memanfaatkan betul popularitas drama SBS tersebut untuk menarik pengunjung. Buktinya tidak hanya mereka yang datang dari luar negeri saja yang datang hari itu. Bahkan orang-orang Korea sendiri tampak sangat excited. Beberapa lansia pun datang dengan kamera DSLR dan tripod untuk mengabadikan keindahan Petite France lewat lensa kamera mereka.



Ada sekitar 30 lokasi berbeda di Petite France yang mungkin juga tampil dalam drama-drama yang sudah disebutkan di atas. Tidak boleh melewatkan Taman Kupu-kupu, Fountain Square, Petite Terrace, Rumah Orgel, Observatory dan Petite Prince Street yang ada di bagian lain tempat wisata ini. Selain penyuka drama Korea, pecinta seni modern Eropa dipastikan akan sangat betah di sini. Siapkan kaki yang kuat juga karena sebagian besar lokasinya terletak di atas bukit sehingga harus sedikit mendaki. Kecuali kalian bisa bergerak dengan kecepatan super seperti Do Min Joon sih, mungkin tidak akan capek ya!



(ron/mmu)

Hide Ads