Cinta Roger-Sheila Marcia Bersambung Setelah Keluar Penjara

Cinta Roger-Sheila Marcia Bersambung Setelah Keluar Penjara

- detikHot
Rabu, 03 Sep 2008 17:04 WIB
Jakarta - Sheila Marcia dibui, bagaimana nasib kisah asmaranya dengan Roger Danuarta? Ayah Roger, Johnny Danuarta buka suara. Johnny yang sebelumnya membatalkan pernikahan Roger-Sheila, mengatakan kalau biarlah cinta keduanya berlanjut setelah Sheila keluar penjara.

"Kita terusin aja nanti setelah keluar penjara," begitu kata Johnny saat ditemui usai menjenguk Sheila di Polres Jakarta Utara, Rabu (3/9/2008).

Meski membatalkan pernikahan putranya dengan Roger, Johnny tampaknya masih sangat sayang pada Sheila. Terbukti ia dengan senang hati memotong rambut bintang film 'Film Horor' itu.

"Kalau bukan saya siapa lagi yang mau guntingin," ucapnya percaya diri.

Pria yang memang penata rambut itu menemani Roger menemui Sheila yang berulang tahun ke-19 Rabu (3/9/2008) ini. Ketika bertemu, Johnny melihat kekasih anaknya itu tetap ceria dan tak terlihat raut kesedihan.
(eny/eny)

Hide Ads