Komedian senior Narji Cagur mengungkapkan alasan di balik keputusannya untuk serius menggeluti dunia pertanian. Hal itu ternyata berasal dari warisan dan kenangan keluarganya.
Keputusannya ini bukanlah sinyal untuk pensiun dari dunia hiburan yang telah membesarkannya, melainkan sebuah hobi yang membahagiakan dan cara untuk meneruskan tradisi leluhurnya.
Narji menjelaskan bahwa aktivitas bertani saat ini adalah cerminan dari apa yang dulu dilakukan oleh kakek dan ayahnya. Ia mengenang masa kecilnya di Tangerang Selatan yang saat itu masih dipenuhi sawah dan rawa milik keluarganya di kawasan yang saat ini menjadi BSD.
"Ya sebenarnya sih ini apa ya, gue warisan apa yang dulu dilakuin sama Engkong sama Babe gue. Dulu Engkong gue waktu Tangsel belum kayak sekarang, masih banyak sawah, nah itu kakek gue itu punya sawah, punya empang, punya rawa, gitu kan," kata Narji di Studio FYP Trans 7, pada Jumat (14/11/2025).
Kenangan masa panen cengkeh bersama sang ayah juga menjadi salah satu hobinya terhadap tanaman. Momen tersebut memberikan pelajaran berharga tentang menghargai pohon dan proses alam.
"Di situlah gue ngehargain pohon dan gue di saat gue mulai punya penghasilan sendiri, gue pengin kayak Engkong, kayak pengin Babe gue, beli tanah sedikit-sedikit, tanemin-tanemin kayak gitu sih," ujarnya.
Hobi ini juga mendapat dukungan penuh dari sang istri, Widiyanti, yang juga berasal dari daerah pedesaan. Kesamaan latar belakang ini membuat keduanya semakin solid dalam membangun impian di bidang agrikultur.
"Rehat sih gak, cuman gue bilang ini hobi yang bikin gue happy sama bini gue. Karena bini gue juga lahir gede di daerah, di pedesaan kan. Tiap hari lihat sawah, gitu kan," jelas Narji.
Bagi Narji, melanjutkan warisan leluhur adalah sebuah keharusan. Ia tidak ingin kalah dari kakek dan ayahnya yang berhasil menyejahterakan keluarga melalui hasil bumi.
"Masa gue gak bisa kayak kakek gue? Itu bisa. Kakek gue gak sekolah, cuma lulusan SR. Babeh gue lulusan SR, tapi dia di saat dia berjuang untuk anak-anaknya dulu tuh ya enam anaknya kan untuk rumah dia gak bingung, tinggal bangun anak-anaknya gitu kan. Nah itu masa gue kalah sama Babeh sama Engkong gue," tutupnya.
Simak Video "Video Spirit Narji Cagur Dorong Anak Muda Bertani: Negara Ini Subur"
(fbr/mau)