Nikita Mirzani Belum Bisa Maafkan Vadel Badjideh: Masa Depan Anak Saya Hancur!

Nikita Mirzani Belum Bisa Maafkan Vadel Badjideh: Masa Depan Anak Saya Hancur!

Muhammad Ahsan Nurrijal - detikHot
Rabu, 02 Jul 2025 15:35 WIB
Nikita Mirzani menjalani sidang di PN Selatan, Selasa (1/7/2025).
Nikita Mirzani Belum Bisa Maafkan Vadel Badjideh. (Foto: Ahsan/detikhot)
Jakarta -

Kasus dugaan tindak asusila yang menyeret nama Vadel Badjideh terus bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Dalam proses hukum yang berjalan, sikap tegas ditunjukkan oleh Nikita Mirzani sebagai ibu dari LM. Ia mengaku belum bisa memaafkan perbuatan yang diduga dilakukan oleh Vadel Badjideh terhadap putrinya.

Fahmi Bachmid, selaku kuasa hukum Nikita Mirzani, menyampaikan bahwa kliennya masih sangat terpukul. Ia belum sanggup menerima kenyataan yang menimpa buah hatinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nikita bilang 'Saya tidak akan memaafkan atas perbuatan (Vadel Badjideh) terhadap anak saya'. Karena bagi dia, anaknya tidak mungkin bisa kembali dalam keadaan semula secara mental, secara semuanya," kata Fahmi Bachmid saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (2/7/2025).

Menurut Fahmi Bachmid, luka yang dialami oleh LM tidak hanya berdampak fisik, tetapi jauh lebih dalam menyangkut aspek mental dan masa depannya.

ADVERTISEMENT

"Dia merasa betul-betul sulit dia untuk memberikan maaf terhadap pelaku yang telah mengorbankan anaknya, itu yang disampaikan kepada saya," beber Fahmi Bachmid.

Lebih lanjut, Fahmi Bachmid menjelaskan kondisi psikis Nikita Mirzani masih sangat terguncang. Ia belum siap berdamai dengan kenyataan pahit yang kini harus dihadapi keluarganya.

"Dia belum memberikan maaf, karena dia belum siap untuk melihat kenyataan bahwa hancurnya masa depan anaknya akibat ulah daripada seseorang," jelasnya.

Hingga saat ini, aktris berusia 39 tahun itu tetap teguh pada pendiriannya untuk tidak memberikan maaf atas dugaan perbuatan Vadel Badjideh yang telah melukai hati seorang ibu dan menghancurkan hidup anaknya.

"Sebagaimana yang dikatakan oleh Nikita Mirzani, sampai detik ini, dia belum bisa memberikan maaf karena bagi dia, ini sesuatu yang sulit untuk dia maafkan," pungkasnya.




(ahs/mau)

Hide Ads