Anak Aktor yang Disebut Saksi Kunci adalah Tempat Anak Nikita Mirzani Nangis

Anak Aktor yang Disebut Saksi Kunci adalah Tempat Anak Nikita Mirzani Nangis

Desi Puspasari - detikHot
Jumat, 27 Sep 2024 12:26 WIB
Nikita Mirzani dan pengacaranya saat ditemui di Polres Jakarta Selatan.
Nikita Mirzani mendatangi Polres Jakarta Selatan terkait kasus anaknya dan Vadel Badjideh. Foto: Ahsan/detikhot
Jakarta -

A yang disebut sebagai anak aktor senior dan menjadi saksi kunci Nikita Mirzani untuk kasus Vadel Badjideh merupakan teman curhat anaknya. A dikatakan meminta secara langsung dirinya menjadi saksi.

"Jadi ini bukan saksi baru. Saksi ini muncul setelah kemarin ada saksi yang diperiksa. Nah, setelah dia menyatakan bahwa saksi inilah yang tahu, melerai, dan sebagainya. Jadi saksi fakta yang tahu," kata Fahmi Bachmid, kuasa hukum Nikita Mirzani, di Polres Jakarta Selatan, kemarin.

Fahmi Bachmid mengaku tidak mengetahui latar belakang dari A. Akan tetapi, berdasar keterangan yang diterima polisi, kata Kasi Humas Polres Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi, A betul merupakan anak seorang aktor senior terkenal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya tidak tahu dia anak siapa, yang jelas dia berinisiatif sendiri, saya hormati, tiba-tiba dia telepon saya, 'Bang saya yang tahu, izinkan saya menjadi saksi'. Tapi latar belakangnya saya tidak tahu, mungkin penyidik yang tahu," jelas Fahmi Bachmid.

"Iya betul (anak seorang aktor) karena saksi ini mendengar, jadi memang keterangan saudari A kita butuhkan, memberikan itu ke penyidik memang yang mengumpulkan. Sementara ini penyidik mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi yang melihat, mendengar, dan mengetahui kasus yang dilaporkan NM," kata AKP Nurma Dewi menambahkan penjelasan kuasa hukum Nikita Mirzani.

ADVERTISEMENT

A merupakan teman curhat anak Nikita Mirzani. A disebut mengetahui apa yang terjadi dan ada di apartemen tempat anak Nikita Mirzani tinggal.

"Teman curhat. Teman dia (anak Nikita Mirzani) telepon jam 2 malam sambil nangis-nangis, sangat dekat, dan dia yang sangat tahu," tuturnya.

Pihak Nikita Mirzani bersyukur adanya A. A disebut sebagai saksi yang benar-benar tahu soal vadel Badjideh dan anak Nikita Mirzani.

"Dia yang berhubungan, dia yang ada di apartemen, dia yang naik ke apartemen. Bahkan kalau direka ulang dia bisa menjelaskan bagaimana ada sebuah kejadian itu," kata Fahmi Bachmid tanpa menjelaskan kejadian apa yang dimaksud.




(pus/wes)

Hide Ads