Setelah memberitahukan kondisinya pascakecelakaan, Angela Lee tak pernah membahas soal sopir yang mengemudikan mobilnya. Dari kecelakaan tersebut, selain Angela Lee, dua asisten dan sopirnya juga mengalami luka-luka.
Angela Lee mengalami kecelakaan pada Jumat (26/5) sekitar pukul 19.00 WIB di Tol Semarang-Solo KM 453.400. Mobil SUV yang dinaiki Angela Lee dan dua asistennya menabrak truk Hino gandeng.
Angela Lee, dua asisten, dan sopir mengalami luka-luka. Angela Lee sendiri mengalami memar, retak pipi kanan, dan patah kaki kanan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Sopir Angela Lee Diduga Nyetir Saat Ngantuk |
Angela Lee menulis dalam Instagramnya sempat tak sadarkan diri selama dua hari. Angela Lee juga menuliskan kronologi singkat.
"Kronologi: Disetirin sopir perjalanan pulang dari Semarang-Jogja. Bangun-bangun udah di RS kaki mesti di PEN," tulis Angela Lee dilihat dari Instagram Story peribadinya, Senin (29/5/2023).
Kecelakaan mobil Angela Lee ditangani oleh Polres Salatiga. Dilansir dari detikJateng, Minggu (3/6/2023), polisi sudah memeriksa sejumlah saksi termasuk sopir Angela Lee, Muhammad Arif Fadlul Rahman.
"Proses masih penyelidikan. Dugaannya (sopir) mengantuk. Kan nabrak belakang (truk) itu," kata Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes M Iqbal Alqudusydi kantornya, Rabu (31/5/2023).
Polisi sampai saat ini masih menunggu hasil analisis dari kecelakaan tersebut. Polisi sudah menurunkan Tim Traffic Accident Analysis (TAA) Ditlantas Polda Jateng ke lokasi kejadian untuk memastikan penyebab kecelakaan.
"Kita tunggu hasil dari tim TAA," tegasnya.
Dua asisten Angela Lee dirawat di RSUD Salatiga. Angela Lee juga masih dirawat di Rumah Sakit Telogorejo Semarang.
Angela Lee beberapa hari lalu harus menjalani operasi pemasangan pen pada kaki kanannya. Dari unggahan terakhirnya, Angela Lee terlihat tengah latihan berjalan menggunakan fisioterapi walker.
Kronologi Kejadian Mobil Tabrak Truk dari Jarak Dekat
Polisi menjelaskan kronologi kejadian mobil SUV yang ditumpangi Angela Lee dan dua asistennya dengan dikendarai oleh sang sopir menyeruduk truk gandeng di depannya dari jarak dekat.
"Kronologis kejadian tersebut berawal saat truk Hino Gandengan nopol AG-9853-UA yang dikendarai Suryono, warga Kediri, melaju dari arah Semarang menuju ke arah Solo di lajur lambat sebelah kiri dengan kecepatan 25 km/jam," kata Kapolres Salatiga, AKBP Feria Kurniawan dalam keterangannya, Selasa (30/5/2023).
"Pada saat bersamaan melaju searah dari arah belakang Toyota Fortuner nopol L-1185-AAS yang dikemudikan oleh Muhamad Arif Fadlul Rahman dengan membawa tiga penumpang yaitu Angela Charlie dan dua asistennya. Namun dikarenakan jarak yang sudah dekat dan tidak bisa menghindar lagi, maka terjadilah laka lantas," imbuhnya.
Mobil Angela Lee rusak parah di bagian depan. Bagian depan mobil berwarna hitam itu hancur dan ruang kemudi menyempit.
(pus/aay)