Rieke Diah Pitaloka menjadi salah satu orang yang turut memberikan ungkapan duka atas kepergian Nani Wijaya. Hal ini disampaikan Rieke Diah Pitaloka dalam Instagram miliknya.
"Telah berpulang ke Rahmatullah Ibu Hj. Nani Wijaya Kamis (16/03/2023) pukul 03:28 wib," tulis Rieke Dyah Pitaloka dalam Instagram miliknya dilihat detikcom, Kamis (16/3/2023).
Dalam keterangannya, Rieke Diah Pitaloka meminta doa agar memaafkan kesalahan Nani Wijaya.
"Mohon dimaafkan segala kesalahan almarhumah emak semasa hidupnya. Dilapangkan dan diterangkan kuburnya Dan untuk keluarga yang ditinggalkan, agar diberi kekuatan dan kesabaran. Aamiin yaa rabbal 'aalamiin," bebernya lagi.
Postingan itu mendapatkan tanggapan dari netizen dan sahabat. Mereka sangat sedih dan merasa kehilangan.
"Emakkkk sedih banget ya Allah," ungkap akun ueyrs****.
"Emak. Sedih dan sangat kehilangan... inaliliahi wainnailaihi roji'un ... selamat jalan emak," terang Happy Salma.
"Inalilahiwainailaihirojiun. alfatiha Emakkk..," ungkap Brata Angga Kartasasmita.
"Innalillahi wa innailaihi roji'un. Turut berduka cita yang mendalam. InshaAllah almarhumah husnul khotimah. Amin," beber akun lainnya.
Rieke Diah Pitaloka dan Nani Wijaya memang pernah bermain dalam salah satu sitkom Bajaj Bajuri. Nani Wijaya dalam kesempatan itu berperan sebagai Emak, ibu dari Rieke Dyah Pitaloka.
Sedangkan Rieke Diah Pitaloka berperan sebagai Oneng yang memiliki suami Mat Solar sebagai Bajuri. Imej mereka yang sangat lekat dengan Bajaj Bajuri ini membuat netizen selalu mengenangnya.
"Ya Allah sekarang Emak sudah pergi, semoga khusnul khotimah ya," kata akun jeyrs****.
"Sedih banget ya Oneng, sabar ya Oneng," imbuh akun lainnya.
Nani Wijaya meninggal dunia pada 16 Maret 2023 pukul 03.28 WIB di RS Fatmawati. Sebelumnya Nani Wijaya memang menjalani perawatan di rumah sakit karena sesak napas.
Simak Video "Riwayat Sakit Nani Wijaya Sebelum Meninggal: Stroke hingga Demensia"
[Gambas:Video 20detik]
(wes/dar)