Rina Nose Jawab Tudingan Publik soal Childfree

Pingkan Anggraini - detikHot
Rabu, 22 Feb 2023 20:30 WIB
Rina Nose. Foto: Instagram @rinanose16
Jakarta -

Rina Nose belakangan ini menjadi sorotan publik karena sempat membahas soal childfree.

Hal yang paling disorot ketika Rina Nose menegaskan bahwa memiliki anak justru menambah masalah.

Karena ucapan itu Rina Nose pun diserbu netizen dan menganggap ucapan sang artis tidak benar.

Ditemui di Gedung Trans TV, Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (22/2/2023), Rina Nose pun berusaha menjelaskan lagi soal itu.

"Nggak, sebenarnya ngebahas hal-hal kayak begitu tuh nggak bisa singkat, nggak bisa terburu-buru, tergesa-gesa. Harus kondisinya tenang, rileks. Bahas hal-hal yang mendalam itu butuh ketenangan," ujar Rina Nose.

Rina Nose pun menjelaskan, saat itu ia hanya ditanya saja dan menjawab pertanyaan itu. Videonya itu kemudian dipotong dan diunggah pada bagian yang cukup vital.

Rina Nose merasa tak bisa menjelaskan hal seperti ini pada media atau sebuah video yang dipenggal.

Bukan hanya itu saja, Rina Nose juga mengaku terburu-buru saat akan menjawab pertanyaan soal keinginan memiliki anak.

"Nggak, bukan speak up kan waktu itu karena ditanya aja. Karena ditanya aku jawab. Nah dari jawaban itu ya itu pun juga kan dalam kondisi terburu buru. Akhirnya yang di-highlight kalimat tertentu," jelas Rina Nose.

Dalam hal ini Rina Nose pun sempat memberikan klarifikasi. Ia merasa perlu meluruskan hal yang sedang ramai menyangkut hidupnya.

"Nah makanya kemarin aku bikin klarifikasi untuk jelasin itu karena memang nggak bisa membahas hal-hal kayak gini di infotainment, cuplikan, satu menit dua menit. Jadi aspeknya terlalu banyak yang harus diibahas," jelas Rina Nose.



Simak Video "Video: Pentas Tribute Benyamin Sueb Hadirkan Gelak Tawa dan Nostalgia"

(pig/dal)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork