Kim Kardashian dan Kanye West sepakat untuk merawat anak bersama walaupun sudah bercerai. Namun, Kim menyebut proses tersebut sangat sulit dilalui.
Hal tersebut diungkap oleh Kim Kardashian saat mengisi podcast Angie Martinez belum lama ini. Ia bicara soal pandangannya dalam mengurus keempat anaknya, North, Saint, Chicago, dan Psalm dan bagaimana ia masih sangat membutuhkan sosok Kanye West sebagai ayah untuk mereka.
"Aku jelas melindunginya (Kanye), dan aku masih menjadi pemenangnya di mata anak-anakku, untuk anak-anakku juga," ungkap Kim Kardashian.
"Jadi di rumah, anak-anakku tidak tahu apa pun yang terjadi di luar sana," lanjutnya.
Kim Kardashian melakukan hal tersebut demi melindungi anak-anaknya. Ia menjelaskan saat ini yang paling utama adalah memprioritaskan anak-anak.
Baca juga: Artis Wanita Terhot |
Walaupun begitu, Kim Kardashian mengakui apa yang dilakukannya sangat tidak mudah. Ia bahkan sampai menitikkan air mata.
"Sangat sulit. Hal-hal seperti co-parenting ini, sangat-sangat sulit," ujar Kim Kardashian.
Kim Kardashian pun melihat kembali hubungannya dengan mendiang ayahnya, Robert Kardashian Sr. Ia menjelaskan punya hubungan yang sangat baik dengan sang ayah, sehingga ia berharap anak-anaknya juga merasakan hal yang sama.
"Ayahku adalah ayah yang terbaik. Aku punya kenangan yang sangat luar biasa, dan banyak mengalami hal-hal menyenangkan. Hanya itu yang aku inginkan untuk anak-anakku juga. Jadi selama mereka bisa begitu, aku sudah puas," tambahnya.
"Kalau mereka tidak tahu apa yang dikatakan atau terjadi di dunia, kenapa aku harus membawa energi seperti itu kepada mereka? Apa yang terjadi adalah hal yang sangat, sangat berat yang hanya bisa dihadapi oleh orang dewasa. Dan mereka masih belum siap, dan ketika mereka siap, aku baru akan bicara pada mereka," pungkas Kim Kardashian.
Simak Video "Curhat Kim Kardashian Kesulitan Lindungi Anaknya dari Kontroversi Kanye West"
[Gambas:Video 20detik]
(dal/pus)