Artis Angelina Sondakh merasa bersyukur masih diberikan kesempatan untuk mengurus sang ayah sebelum meninggal dunia.
"Sebenarnya alhamdulillah aku bersyukur karena diberi kesempatan oleh Allah masih bisa mengurus mama dan papa," kata Angelina Sondakh saat ditemui di rumah duka kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Senin (31/10/2022).
Sebelumnya, perempuan yang akrab disapa Angie itu memang berharap ingin bertemu kedua orang tuanya dalam keadaan sehat dan dapat membahagiakan keduanya.
"Jadikan memang doanya saya, ya Allah saya ingin bertemu dengan mami papi dalam keadaan sehat. Saya mau membahagiakan mereka gitu," tutur Angelina Sondakh.
Angelina Sondakh kemudian meneteskan air mata ketika kembali mengingat momen dirinya tengah menyiapkan sarapan untuk ayah tercinta.
"Sebagai manusia, maunya membahagiain lebih lama lagi ya, Allah memberikan sekitar 6-7 bulan untuk saya akhirnya bisa pagi ketemu opa, siang ketemu, malam ketemu. Saya masih bisa juga buatin sarapan terus," ujar Angelina Sondakh sembari menangis.
Adapun hal-hal lain yang dirindukan oleh Angie dengan sang ayah. Di antaranya adalah berdebat mengenai ekonomi dan politik.
"Saya masih bisa duduk satu meja dan berdebat tentang, entah itu politik, ekonomi, dan hal yang memang saya selalu rindukan. Semoga Allah ijabah doa saya," ucap Angelina Sondakh.
Kemudian, mantan politikus itu menjelaskan meninggalnya sang ayah yang ternyata mengidap penyakit yang serupa dengan Adjie Massaid.
"Ayah saya meninggal jam 17.34 usia dini 78 tahun, memang ayah saya punya riwayat stroke ringan, jadi pas saya di dalam kena serangan jantung ringan. Hasil check-up terakhir memang ada hipertensi, juga ada kolestrol, ada gula juga, jadi proses berpulang ayah saya sama persis seperti yang dialami almarhum Mas Adjie," terang Angelina Sondakh.
Simak Video "Video Ditanya soal Pasangan, Angelina Sondakh: Fokus ke Anak dan Ibuku Dulu"
(ahs/mau)