Malih Tong Tong Kritik Acara Komedi Kini Tak Lagi Natural

Malih Tong Tong Kritik Acara Komedi Kini Tak Lagi Natural

Tim detikcom - detikHot
Selasa, 27 Sep 2022 20:39 WIB
Malih Tong Tong
Malih Tong Tong (Foto: dok YouTube)
Jakarta -

Sejak lama, program komedi di televisi selalu menjadi yang terfavorit. Program ini dianggap bisa diterima oleh banyak kalangan.

Namun komedian senior Malih Tong Tong menilai program lawak di televisi saat ini sudah mengalami pergeseran. Jika dulu penikmat komedi di televisi bisa tertawa terbahak-bahak, berbeda dengan saat ini.

Program yang dimaksud Malih adalah serupa dengan sketsa atau situasi komedi. Ia menyebut belakangan bahkan penonton yang menyaksikannya dipaksa untuk tertawa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tertawa sekarang itu memang ada dua, ada yang benar-benar tertawa atau yang dipaksa. Sekarang yang terjadi misalnya live itu dipaksa. Bukan adegan (lucu) malah diketawain," ujar Malih saat ngobrol dengan Ustaz Fathulloh di YouTube Usfat Official.

Menurut Malih hal tersebut memengaruhi kualitas tontonannya. Sebab penonton saat ini juga sudah paham dengan titik lucu sebuah adegan.

ADVERTISEMENT
Malih Tong TongMalih Tong Tong dan Ustaz Fathulloh Foto: YouTube Usfat Official

Lebih lanjut, Malih menyebut tertawa bisa membuat orang bahagia dan sehat. Namun jika berlebihan justru bisa membuat petaka.

"Bisa mati loh gara-gara orang tertawa. Pernah kejadian, lenong itu yang main Bokir sama Bodong," cerita Malih.

"Mungkin sih kayaknya jantung itu. Dia lihat Bokir sama Bodong jadi hansip, orang lain ketawa dia jatuh dari bangku," lanjutnya.




(dar/nu2)

Hide Ads