Keraguan Hotman Paris soal Kasus Sambo: Bayangin, Jenderal Menangis

ADVERTISEMENT

Keraguan Hotman Paris soal Kasus Sambo: Bayangin, Jenderal Menangis

Tim detikcom - detikHot
Selasa, 30 Agu 2022 07:41 WIB
Pengacara Hotman Paris turun tangan menangani kasus beras bansos dikubur di Depok. Mewakili JNE, Hotman Paris bicara kejadian yang sempat viral tersebut.
Hotman Paris saat ditemui di salah satu kawasan di Jakarta. Foto: Andhika Prasetia/detikcom
Jakarta -

Hotman Paris kembali membuat satu analisa tentang kasus pembunuhan yang menyeret nama seorang Jendral. Ia bicara mengenai hal tersebut saat menjadi bintang tamu dalam tayangan FYP.

"Jadi saya baru dengar juga ini soal kasus penembakan, apakah benar, saya tidak tahu juga ya, katanya istrinya baru pulang dari Magelang, bilang ke suaminya, ngadu. Apakah benar atau nggak saya nggak tahu. Dia langsung menangis saat mendengar istrinya ngadu begitu," kata Hotman Paris saat menjadi bintang tamu di FYP, Trans7.

"Ini kata saksi ya di BAP. Kalau itu benar dari segi hukum sangat memengaruhi karena dalam keadaan emosi itu penembakan, spontan. Bisa jadi itu bukan pembunuhan berencana karena bayangin, jenderal menangis saat mendengar cerita istrinya mengadu begitu di rumahnya," sambung Hotman Paris.

Hotman Paris mengatakan ia tidak tahu apakah tersebut benar adanya atau tidak. Jika memang benar, hal ini bisa dipakai oleh pengacara Sambo.

"Jika memang benar ini bisa dipakai sama pengacaranya Sambo bahwa penembakan itu spontan bukan berencana karena dalam keadaan menangis itu di BAP," tuturnya lagi.

Hotman Paris juga mengatakan jaksa yang menangani kasus ini harus berhati-hati jika pengacara Sambo memakai alasan ini.

"Jaksa harus berhati-hati jika pengacara Sambo memakai ini," kata Hotman Paris.

Sebelumnya ada juga pihak Seali Syah yang meminta keadilan untuk suaminya, Brigjen Hendra Kurniawan. Seali Syah mengaku terdampak akan masalah ini.

"Kami terdampak Pak, dari hari Senin, suami saya ditahan di Mako," ungkap Seali Syah dalam Instagram Stories miliknya.

"Belasan tahun suami saya berkarier di Propam dengan deretan prestasi, turut membangun marwah satuan Propam, HANCUR SEKETIKA," tulisnya lagi.

Lantaran hal ini, Seali Syah sampai mendapatkan sorotan karena gaya hidup mewahnya.

"Sebelum nikah, aktif jadi lawyer litigasi, tapi semenjak nikah berhenti supaya nggak ada konflik kepentingan dengan jabatan suami. Dan kini beralih jadi kepala legal di perusahaan tambang," jelas Seali Syah kepada detikcom melalui pesan singkat.

Seali Syah juga memiliki beberapa bisnis di bidang kuliner dan kesehatan.

"Ada bisnis catering. Terus salah satu owner klinik fisiotherapy yang punya beberapa cabang," sambungnya.

Kesenangannya pergi ke luar negeri, membuat Seali Syah juga punya bisnis sampingan. Seali tak mau menyia-nyiakan waktu menghabiskan uang saat traveling, tapi bisa juga menghasilkan uang.

"Karena sering keluar negeri jadi ada sampingan open PO barang-barang branded. Ada studio tatto di Bali," beber Seali Syah.



Simak Video "Terus Lebarkan Bisnis, Hotman: Keahlian Saya Sebagai Pengacara Tak Akan Turun"
[Gambas:Video 20detik]
(wes/pus)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT