Sosok penyanyi cilik, Farel Prayoga mendadak viral usai membawakan lagu Ojo Dibandingke. Gara-gara lagu itu, Farel Prayoga sampai diundang ke Istana untuk menyanyikan lagu tersebut saat perayaan HUT ke-77 Republik Indonesia.
Vidi Aldiano pada hari yang sama juga menjadi penyanyi yang diundang ke Istana. Sebagai penyanyi yang terjun lebih dulu ke dunia tarik suara, Vidi menyebut Farel Prayoga merupakan anak yang luar biasa.
"Menurut aku ini anak masih 12 tahun dan kayak kok bisa nyanyi luar biasa bagus. Dan, dia tuh baru dikontak Pak Jokowi H-2 loh, 17-an dan dia punya mentality dan nyanyi sebagus itu, menurut aku keren banget sih itu anak," kata Vidi Aldiano saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (23/8/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun, viralnya sosok Farel Prayoga ternyata menuai pro kontra dari netizen. Kendati demikian, Vidi Aldiano memiliki pendapat sendiri mengenai hal tersebut.
"Dia kan viralnya karena menyanyikan lagu itu. Tapi menurut aku ke depannya, kan dia mulai dilihat sama orang, menurut aku, ke depannya dia bisa mewakili warga Banyuwangi, anak Indonesia yang melestarikan musik yang sudah dia populerkan," tutur Vidi Aldiano.
Vidi Aldiano tidak mempermasalahkan anak berusia 12 tahun itu membawakan lagu Ojo Dibandingke. Menurutnya, hal tersebut dilakukan oleh Farel Prayoga karena memang permintaan banyak orang.
"Karena kemarin dia viral bawain lagu itu, of course, semua platform penginnya dia nyanyi lagu itu. Next-nya aku punya harapan untuk Farel karena suara dia bagus, attitude-nya oke, berharap tetap bisa sepeti itu," ujar Vidi Aldiano.
Baca juga: Vidi Aldiano, Mr Nice Guy |
Vidi Aldiano tak menutup kemungkinan bila mendapat kesempatan mau berduet dengan Farel Prayoga.
"Aku kalau nyanyi campur sari takutnya akunya jelek," ucap Vidi Aldiano.
"Tapi pengin sih, karena itu anak potensinya gede banget, ya kalau ada kesempatan why not," pungkasnya.