Saat Istri Andy Lau Duduk Ngemper Nonton Pesta Kembang Api

ADVERTISEMENT

Saat Istri Andy Lau Duduk Ngemper Nonton Pesta Kembang Api

Asep Syaifullah - detikHot
Sabtu, 30 Jul 2022 13:48 WIB
andy lau and Carol Chu
Carol Chu istri Andy Lau. Foto: istimewa
Jakarta -

Istri Andy Lau, yakni Carol Chu menjadi sorotan baru-baru ini karena sikapnya saat menyaksikan pesta kembang api di Disneyland Hongkong baru-baru ini.

Mantan Ratu Kecantikan Malaysia itu menuai pujian karena kesederhanaan yang ditunjukkan olehnya dan tak bertingkah seperti halnya beberapa selebriti ternama lainnya. Pada acara tersebut, ia terlihat membaur dengan pengunjung lainnya dan tak menunjukkan sikap berlebihan meskipun dirinya adalah salah satu keluarga selebriti papan atas.

Carol Chu hadir bersama dengan sang putri di acara tersebut. Keduanya tampil sederhana dan tak membuat kehebohan saat tiba di sana pada pukul 4 sore waktu setempat. Meski begitu terlihat beberapa pengawal dan asistennya berjaga-jaga di belakang keduanya.

Menurut laporan, cuaca hari itu sangat terik dan mencapai 35 derajat celcius sehingga salah seorang staf terlihat memayungi keduanya untuk melindungi mereka dari sinar matahari.

Sadar dirinya datang lebih lambat dari lainnya, Carol pun tak mencari tempat eksklusif dan memilih bergabung dengan para pengunjung lainnya. Dia terlihat mengeluarkan lembaran kertas dan meletakkannya di tanah untuk alas duduk kala menyaksikan pertunjukan kembang api pada malamnya.

Carol ChuCarol Chu, istri Andy Lau terekam ngemper di Disneyland Hong Kong. Foto: dok. Weibo

"Astaga dia ternyata masih mau duduk di bawah seperti itu dan tak rewel, salut," tulis salah seorang netizen.

"Beginilah jika artis lama dan sungguh berbeda sekali dengan para bintang baru," sindir lainnya.

Sebelumnya juga sempat heboh video saat Andy Lau melakukan pekerjaan rumah. Pada video berdurasi 30 detik itu terlihat jika sang aktor membersihkan lantai rumahnya dengan kain lap.

Ia pun sempat melambaikan tangan ke arah kamera dengan gagang pel di salah satu tangannya.

"Keahlian baru," tulis pada video yang diunggah di Duoyin itu.



Simak Video "Puasa di Makkah, Dinar Candy Tak Bawa Makanan Indonesia"
[Gambas:Video 20detik]
(ass/pus)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT