Nowela Idol Dicecar 16 Pertanyaan Soal DNA Pro, Siap Kembalikan Duitnya

Nowela Idol Dicecar 16 Pertanyaan Soal DNA Pro, Siap Kembalikan Duitnya

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Sabtu, 23 Apr 2022 10:06 WIB
Nowela Idol usai diperiksa Bareskrim Polri soal DNA Pro (Rakha/detikcom)
Foto: Nowela Idol usai diperiksa Bareskrim Polri soal DNA Pro (Rakha/detikcom)

Setelah Yosi Mokalu, Nowela Idol datang ke Bareskrim di luar pantauan awak media. Nowela datang pukul 14.00 WIB.

"Iya Nowela sudah datang jam 14.00 tadi," kata Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Gatot Repli Handoko dikonfirmasi, Jumat (22/4/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk pemeriksaan sendiri, Gatot menyebut Nowela bareng Yosi. Saat ini masih menjalani pemeriksaan.

"Iya barengan. Saat ini masih dalam pemeriksaan," pungkasnya.

ADVERTISEMENT

Semalam sudah ada Rossa dipanggil soal DNA Pro. Ia tegaskan cuma diminta menyanyi dalam sebuah acara, tapi siap mengembalikan uang dari robot trading ilegal tersebut.


(fbr/mau)

Hide Ads