Mawar AFI Cerai, Mantan Suami Nikahi Baby Sitter Anaknya

Mawar AFI Cerai, Mantan Suami Nikahi Baby Sitter Anaknya

dar - detikHot
Selasa, 22 Feb 2022 12:13 WIB
Mawar AFI
Mawar AFI Foto: Instagram @mysamawar
Jakarta -

Mawar AFI mengabarkan sudah bercerai dengan Steno Ricardo. Perceraian tersebut terjadi pada 11 Januari 2022.

Dalam unggahannya di Instagram, Mawar AFI mengisyaratkan adanya orang ketiga di rumah tangganya dulu. Namun ia tidak menjelaskan siapa orang tersebut.

Namun di media sosial, Steno Ricardo dikabarkan sudah menikah dengan seorang wanita bernama Susi. Pernikahan tersebut terjadi pada 21 Februari 2022.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Usut punya usut, Susi adalah orang dekat Mawar AFI. Ia adalah baby sitter yang bekerja di rumah penyanyi 35 tahun tersebut.

Foto pernikahan Steno Ricardo dengan Susi terlihat di Instagram sebuah wedding organizer. Di foto tersebut, kedua mempelai tampak begitu bahagia.

ADVERTISEMENT

Steno Ricardo merangkul pinggang istrinya yang bergaya dengan satu kaki.

Steno Ricardo dan SusiSteno Ricardo dan Susi (Foto: Neni Putri-@putriwedding09)

Sebelumnya, Mawar AFI menyebut masalah yang terjadi di rumah tangganya dulu adalah hal yang tidak bisa dimaafkan. Menurutnya kesalahan tersebut juga pernah terjadi sebelumnya.

"Hampir satu dekade bertahan dengan 'masalah yang hampir sama. Tidak sekali hatinya berbagi," ungkapnya.

Menurut Mawar AFI, kesalahan yang ada di rumah tangganya sudah tidak bisa lagi dimaafkan. Ia juga menyebut adanya pihak yang memutarbalikkan fakta.

"Selamat malam para pendusta, yang bersembunyi di balik kedok agama. Akan berapa banyak lagi kalian menyampaikan berita bohong dalam kehalusan tutur kata yang penuh rekasaya," ujar penyanyi 35 tahun ini.

Mawar menambahkan, "Jangan ada sesal yang kamu sampaikan esok. Karena aku bersumpah tidak akan peduli, sekalipun sujudmu berlumur darah."

Tulisan tersebut diberi judul oleh Mawar AFI: Kukira Kau Rumah, Ternyata Toilet Umum.

detikcom sudah berusaha menanyakan masalah tersebut tetapi belum ada jawaban dari Mawar AFI.

(dar/wes)

Hide Ads