Ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat, menggelar sendiri acara 100 harian kepergian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah dengan melakukan santunan ke pesantren yatim piatu, Yayasan Riyadhlul Muchsinin, di kawasan Jatiwaringin, Bekasi, Jawa Barat.
Doddy menjelaskan alasan dipilihnya yayasan ini sebagai menggelar acara 100 harian Vanessa dan Bibi karena semasa hidupnya, Vanessa pernah memberi santunan kepada Yayasan Riyadhlul Muchsinin
"ini adalah salah satu yayasan yang pernah disantuni oleh Vanessa walaupun waktu itu tidak mengatasnamakan Vanessa, tapi Hamba Allah," ungkap Doddy Sudrajat ketika ditemui di kawasan Jatiwaringin, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (13/2/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Itu dikirim ke Mas Ageng, terus ke Bunda. Yayasan inilah Vanessa mengirimkan sebagian rezekinya untuk tabungan di akhirat nanti," sambungnya.
Selain Yayasan Riyadhlul Muchsinin, Doddy merencanakan akan melaksanakan santunan di yayasan yatim piatu lainnya di kawasan Jakarta Selatan. Yayasan tersebut juga pernah disantuni oleh Vanessa semasa hidupnya.
"Minggu depan juga Daddy akan mengadakan di yayasan yatim piatu di Jakarta Selatan yang pernah disumbangkan oleh Vanessa, termasuk acara 100 hari juga," beber Doddy Sudrajat.
Sebelum melakukan santunan kepada yayasan yatim piatu untuk memperingati 100 hari Vanessa dan Bibi, Doddy Sudrajat sempat melakukan pengajian dengan keluarga kecilnya secara tertutup.
Hal itu disebabkan banyaknya keluarga Doddy yang tengah positif covid-19 dan kondisi Mayang dan Chika yang baru saja sembuh.
"Sebenarnya 100 hari ini dilaksanakan di keluarga, tetapi mengingat lagi pada sakit semua, dari kakak Daddy juga ada beberapa yang positif. Mayang dan Chika juga sakit dan belum sembuh banget, dan akhirnya kita mengadakan doa bersama keluarga aja di rumah, tidak mengadakan acara khusus," terang Doddy Sudrajat.
Lebih lanjut, setelah 100 hari kepergian putri dan menantunya Doddy masih terus teringat akan kenangan keduanya. Oleh karena itu, Doddy selalu memanjatkan doa bagi Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
"Kenangan yang indah itu tidak bisa Daddy lupakan dan selalu mendoakan Vanessa dalam shalat Daddy, juga Al-Fatihah untuk Vanessa dan Bibi," pungasnya.
(dar/dar)