Norman Kamaru Bertato dan 5 Kehebohan Lain Tentangnya

Norman Kamaru Bertato dan 5 Kehebohan Lain Tentangnya

Tim detikcom - detikHot
Rabu, 02 Feb 2022 15:15 WIB
Norman Kamaru
Norman Kamaru dan 6 hal tentang dirinya yang jadi sorotan. Foto: Instagram @onca_marthinus
Jakarta -

Tidak mudah menjadi artis apalagi lewat jalur dadakan seperti Norman Kamaru. Hal itu juga yang dirasakan oleh Norman Kamaru.

Viral kemudian terkenal, jalan Norman Kamaru di dunia hiburan memang tak mudah. Setelah viral karena video lip sync dengan lagu Chaiya-chaiya, Norman Kamaru justru dipecat dari Brimob Polda Gorontalo.

Lama menghilang, Norman Kamaru kini jadi sorotan karena diduga mengganti namanya. Berikut adalah 5 kehebohan soal Norman Kamaru:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Dipecat dari Kepolisian

Norman Kamaru pada Desember 2011 berniat mundur dari kesatuannya di Brimob Polda Gorontalo, Sulawesi Utara. Akan tetapi, nasib berkata lain dirinya justru diberhentikan secara tidak hormat.

Pemecatan itu ditetapkan melalui Sidang Kode Etik Polda Gorontalo. Norman dianggap melanggar pasal 14 ayat 1 huruf a Peraturan Pemerintah RI No 1 tahun 2003 tentang pemberhentian anggota kepolisian negara RI.

ADVERTISEMENT

Pria kelahiran Gorontalo, 27 November 1985 itu dipecat karena dinyatakan tidak masuk kerja selama 30 hari berturut-turut.

2. Tato di Tubuh

Penampilan Norman Kamaru setelah tak lagi jadi polisi juga berubah. Norman Kamaru membuat tato pada lengan kanan dan kirinya karena kesal dipecat jadi polisi.

Norman Kamaru kecewa karena merasa tidak melakukan kesalahan, tapi dipecat. Dia tak menyangka popularitas di dunia hiburan merenggut cita-citanya sebagai polisi.

Norman Kamaru membuat tato ikan koi dan tribal. Tato ikan koi dipercaya Norman akan membawa banyak keberuntungan. Sedangkan tato tribal mencerminkan sakit hati dirinya.

Terlihat juga ada tato bergambar tengkorak di bagian lengan kanannya.

[Gambas:Instagram]



3. Jatuh Bangun Berkarier Jadi Artis

Memutuskan terjun menjadi artis tak semulus yang dibayangkan Norman Kamaru. Setelah tak lagi jadi polisi, Norman Kamaru mencoba merambah jadi penyanyi dan pemain film.

Norman Kamaru pernah membintangi film Xia Aimei pada 2012 dan Ayu Anak Titipan Surga pada 2017. Pada 2014 Norman Kamaru kembali coba peruntungan di dunia tarik suara dan lanjut menjadi produser band pada 2015.

Norman Kamaru saat itu memproduseri band D'Quinto. Akan tetapi, lagi-lagi kepopuleran belum berpihak dengannya.

Halaman selanjutnya, Norman Kamaru banting setir jadi pedagang dan soal ganti nama hingga agama.

4. Banting Setir Jadi Pedagang

Sempat menghilang beberapa waktu, sekitar 2014 Norman Kamaru kembali dibicarakan karena keputusannya untuk jadi pedagang. Norman mencoba bisnis kuliner dengan jualan bubur Manado.

Kala itu, Norman Kamaru berujar lebih nyaman dipanggil tukang bubur ketimbang artis.

"Enakan dipanggil kang bubur saja deh, lebih sederhana," ucap Norman Kamaru sambil tertawa saat itu.

5. Cerai dan Menikah Lagi

Kisah asmara Norman Kamaru juga menjadi hal yang mencuri perhatian. Norman awalnya, menyembunyikan pernikahannya dengan Cici pada 2012.

Sampai akhirnya pada 2016 muncul polemik dalam rumah tangganya dengan Cici. Ada rumor mulai dari isu orang ketiga sampai KDRT disebut jadi pemicu isu Cici dan Norman Kamaru cerai.

Hingga akhirnya perceraian Norman Kamaru dengan Cici terjadi. Kini, Norman sudah mempunyai istri bernama Titis Jhasmine Katanti.

6. Isu Pindah Agama dan Ganti Nama

Sudah hidup tenang, Norman Kamaru ternyata tak begitu saja dilupakan. Saat dirinya mengubah nama di Instagram langsung jadi sorotan.

Norman Kamaru dibicarakan karena mengganti nama Instagramnya jadi Onca Marthinus. Dia memberikan penjelasan soal nama Onca Marthinus.

Onca Marthinus ternyata adalah perpaduan singkatan namanya dan marga keluarga.

"ONCA (singkatan dari OmaN Camaru / nOrmaN CAmaru)," jelasnya.

"MARTHINUS (itu marga / nama belakang mamah gw ,,, mamah gw orang Ambon dan marganya MARTHINUS)," sambung Norman Kamaru.

[Gambas:Instagram]



Bukan cuma nama, Norman Kamaru juga sempat diisukan pindah agama. Selain karena dikira mengubah namanya jadi Onca Marthinus, penampilannya yang berubah drastis juga jadi sorotan.

Soal pindah agama, Norman Kamaru punya cara untuk menjawab. Dia memperlihatkan foto istrinya, Jhasmine Titis yang menggunakan hijab.

"Nih bini gw INGET turunan ARAB BANTEN ya... Mikir sendiri yaa gue males jelasin itu berita," jawab Norman Kamaru dan men-tag akun sang istri.



Simak Video "Video Olivia Rodrigo Dukung Palestina: Tak Ada Anak yang Pantas Menderita"
[Gambas:Video 20detik]

Hide Ads