Fadil Jaidi menjadi trending di hari ini. Hal tersebut dikarenakan dirinya yang memposting foto bersama Anya Geraldine. Hal tersebut terlihat di Instagram milik Fadil Jaidi dan juga Anya Geraldine.
Keduanya memposting foto tersebut. Sebenarnya foto tersebut adalah foto yang sewajarnya saja. Tapi banyak netizen yang langsung sesaat setelah foto tersebut diposting.
"Aduh diliatin @anyageraldine," tulis Fadil Jaidi dalam keterangannya.
Baca juga: Adi Nugroho soal Pisah Ranjang dengan Donita |
Postingan itu langsung banyak mendapatkan respons dari netizen. Banyak dari mereka yang memberikan beragam komentar di dalam postingan itu.
Ekspresi Fadil Jaidi pun menjadi sorotan kala itu.
"Jangann tegang bang.. tegang badannyaa..," ungkap Samuel Christ.
"Anya humble bgttt mau foto sama drivernya," kata Clarissa Putri.
"Ekespresinya begitu beud dil hahahaha," imbuh akun iekr***.
Baca juga: Fata Aflah, Si Mr. Kurir yang Viral |
"ga berani liatin balik ya," tutur Devina.
"akhirnya kita ketemu di parkiran," kata Anya Geraldine.
Postingan itu saat ini sudah mendapatkan banyak likes dari followernya masing-masing. Mereka pun ikut senang karena Fadil Jaidi akhirnya bisa foto dan bertemu Anya Geraldine.
Baca juga: Polisi Ungkap Hasil Tes Urin Jeff Smith |
Anya Geraldine sebelumnya sempat bikin heboh dengan sakit yang diidapnya. Ia pun harus menjalani operasi akibat sakitnya itu.
Anya Geraldine juga menceritakan kronologi sampai akhirnya dirinya harus dirawat dan melakukan operasi usus buntu.
"Jadi aku kira ribs aku sakit, kayak sudah seminggu lebih. Sudah fisio, segala macam, tapi nggak sembuh-sembuh. Lama-lama makin turun ke bawah, makin turun ke bawah perut sakit banget. Akhirnya susah bangun, nggak bisa jalan. Ternyata inflamasi ususnya," cerita Anya Geraldine dalam Instagram Stories miliknya.
Simak Video "Video: Akan Ada Film Horor 'Shutter' Versi Indonesia, Dibintangi Vino G Bastian"
(wes/dal)