Dinar Candy seperti tak lepas dari kontroversi. Sebelum berkutat dengan masalah aksi berbikini di jalan, dia pernah buat sayembara pacar sewaan dengan hadiah Rp 100 juta. Kini apa kabar pacar sewaannya itu?
Sebelumnya memang Dinar Candy sempat curhat soal susah dapat jodoh. Akhirnya dia bikin sayembara pacar sewaan. Sayangnya hal itu berujung kekecewaan.
Padahal perempuan yang berprofesi sebagai DJ itu sudah menggelontorkan uang buat laki-laki tersebut. Namun ternyata malah dikecewakan olehnya karena satu alasan. Hal itu dibeberkan Dinar Candy dalam episode terbaru Pagi-pagi Ambyar di Trans TV.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nah, jadi kan aku udah menangin dia, kan dia kaya membutuhkan uang (makanya) aku menangin. Terus kita udah bikin konten gitu-gitu," ujar Dinar Candy membuka kisahnya.
Dilanjutkan dia, rupanya laki-laki yang menang sayembara tak sesuai ekspektasinya. Lantaran menurut netizen, pria tersebut sangatlah lelaki menurut testimoni netizen.
"Tapi pas bikin konten, tiba-tiba, orang-orang kaya langsung nge-bully aku tuh. Kenapa ternyata dia kaya jaipongan gitu. Nggak laki banget. Dia lebih 'lihai' dari aku," beber Dinar Candy.
Memang diniatkan olehnya, sayembara cari pacar sewaan itu dibuat untuk membantu orang-orang yang membutuhkan uang. Nantinya pria tersebut diajak buat bikin konten bersama Dinar Candy.
"Jadi sebenarnya aku kaya charity, awalnya aku tuh kasih uang ke orang. Tapi dia buat nemenin aku TikTok-an, Instagram, aku kasih uang bagi yang membutuhkan. Ternyata yang daftar banyak," beber Dinar Candy.
"Terus dijadiin lah, yaudah kamu pacar sewaan kali ya namanya. Kaya kita makan malem gitu," lanjutnya.
Memang tidak main-main, Dinar Candy memberikan hadiah fantastis buat yang memenangkan sayembara tersebut. Laki-laki itu mendapat Rp 100 juta yang bersumber langsung dari tabungan Dinar Candy.
"Ya karena kan yang daftar 32 ribu orang. (Hadiahnya) Rp 100 juta. Itu uang dari tabungan, sampe saat ini Dinar tetep bagi-bagi ini," pungkasnya.