Alvin Faiz sedang dalam proses cerai dari sang istri, Larissa Chou. Di tengah masalah itu, anak mereka, Yusuf Alvin Ramadhan, berulang tahun.
Alvin Faiz pun mengunggah video yang berisi cuplikan kebersamaannya dengan Yusuf. Anak sulung mendiang Ustaz Arifin Ilham itu tak menyangka anaknya sudah berusia empat tahun.
Kemudian, Alvin Faiz menyampaikan maaf ke Yusuf. Ia juga mempunyai harapan dan janji ke buah hatinya.
"Nak, tak terasa usia kamu sudah 4 tahun. Di hari lahir kamu ini tidak ada kata yang paling pantas dari Abi untuk kamu selain kata 'Maaf'. Satu hal yang pasti, sampai kapanpun Abi akan selalu ada dan sayang kamu," tulis Alvin.
"Abi berharap kamu tumbuh menjadi anak yang soleh, berbakti kepada orangtua, bertanggung jawab, dewasa dan insyaAllah bisa menjadi contoh figur yang baik untuk kita semua, aamiin," lanjutnya.
Sebelumnya Alvin Faiz memperlihatkan momen saat tengah bersama Yusuf. Lalu ia membagikan hal tersebut ke media sosialnya.
"Gantengan mana? Abinya atau anaknya? Jawab : A. Abinya / B. Abinya . A atau B ?" ujar Alvin.
Hari ini sendiri merupakan lanjutan sidang perceraian Alvin Faiz dengan Larissa Chou. Sayangnya kedua belah pihak tak hadir dalam sidang tersebut.
Cuma kuasa hukum Larissa Chou, Chaerudin, yang datang menghadap majelis hakim Pengadilan Agama Cibinong. Larissa absen karena ingin menyempatkan waktu merayakan ulang tahun Yusuf.
Dalam sidang, hakim ketua Shonhaji mempertanyakan kembali mengenai sikap Larissa mengenai gugatan cerainya ini. Dijawab oleh Chaerudin, kliennya itu tetap akan bercerai dengan Alvin Faiz.
"Kepada saudara kuasa hukum penggugat, gimana nih mau tetap cerai apa masih bisa dinasihati kliennya?" ujar Shonhaji kepada Chaerudin dalam sidang.
"Sesuai dengan klien kami, beliau tetap melanjutkan perceraian," jawab Chaerudin.
Lebih lanjut, Chaerudin menegaskan, Larissa Chou sudah mantap untuk tak melanjutkan rumah tangganya dengan Alvin Faiz. Hal itu diungkapkan Chaerudin saat persidangan.
"Nggak mau pertahanin rumah tangganya?" tanya Shonhaji lagi.
"Betul yang mulia," tegas Chaerudin menjawab.
(mau/aay)