Bijak dalam bersosial media memang sangat dibutuhkan, apalagi jika Anda seorang publik figur yang memiliki banyak pengikut di platform tersebut. Kadang sebuah cuitan yang dianggap remeh bisa berbalik ke diri sendiri di kemudian hari.
Seperti yang dialami oleh Chrissy Teigen baru-baru ini. Cuitan lamanya yang membully Courtney Stodden tiba-tiba menjadi ramai lagi. Dalam postingan itu istri musisi John Legends itu menyuruh pada Courtney yang saat itu berusia 16 tahun untuk bunuh diri saja.
Hal itu pun membuat dirinya merasa sangat malu dan kehilangan rasa kepercayaan diri serta tak paham bagaimana dirinya bisa menuliskan kata-kata yang amat jahat seperti itu.
Kabar tersebut menjadi ramai usai Courtney menceritakan kejadian itu dengan sebuah bukti pesan yang dikirimkan oleh model Victoria's Secret itu.
"(Chrissy) tak hanya mempublikasikan cuitan untuk menyuruhku untuk mati namun, ia juga secara pribadi mengirimkan pesan padaku agar aku bunuh diri saja. Sesuatu seperti,'Aku tak sabar melihatmu mati,'" tulisnya.
Karena kejadian itu pun Chrissy Teigen mengaku bersalah dan mencoba untuk menghubungi Courtney untuk meminta maaf.
"Aku telah mencoba menghubungi Courtney secara pribadi namun sejak aku menjadi sorotan publik seperti saat ini, aku pun ingin meminta maaf pada masyarakat. Maafkan aku Courtney, mudah-mudahan kau bisa lega sekarang karena aku benar-benar menyesal," tulis Chrissy Teigen.
Courtney Stodden pun sudah memaafkan hal itu namun ia masih merasa janggal. Ia berpikir jika permintaan maaf itu dibuat hanya untuk menjaga agar nama baik Chrissy Teigen tak rusak di media sosial.
Baca juga: Sophie Turner Tiba-tiba Ngamuk, Kenapa? |
Sosok Courtney Stodden sempat jadi sorotan pada 2011 setelah dirinya menikah dengan aktor Doug Hutchison. Pernikahan mereka menjadi heboh karena usia mereka yang terpaut jauh di mana kala itu Courtney berusia 16 tahun sementara Doug lebih dari 50 tahun.
Simak Video "Chrissy Teigen Umumkan Kehamilan: Kebahagiaan Penuhi Rumah Kami Lagi"
[Gambas:Video 20detik]
(ass/wes)