Dalam beberapa berita sebelumnya disebutkan jika Kanye West masih berharap jika rumah tangganya dengan Kim Kardashian akan kembali akur dan harmonis. Namun hal itu sirna setelah mereka justru malah makin yakin untuk bercerai.
Kim Kardashian pun dikabarkan tengah dekat dengan seorang reporter CNN bernama Van Jones yang merupakan teman lamanya. Dilansir dari Mirror disebutkan jika hubungan pertemanan keduanya mungkin akan melangkah ke tahap asmara mengingat status Kim yang sebentar lagi akan berganti.
Apalagi mengingat Kim Kardashian yang sempat menjadi karyawan magang di perusahaan Jones bernama Cut50 selama empat tahun belakangan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Kanye West Digugat Walmart soal Logo Yeezy |
Kim Kardashian dan Van Jones juga sempat menangani kasus Alice Johnson pada 2018 yang dijatuhi hukuman seumur hidup. Jones disebut-sebut menjadi mentor dan orang yang mengenalkan sang selebriti dengan dunia politik.
Sementara itu Kanye West justru malah belum juga move on. Ia tertangkap kamera masih menggunakan cincin pernikahannya tak seperti Kim yang sudah mencopotnya usai menggugat cerai.
Hal itu terlihat dalam unggahan milik DJ Khaled di mana Kanye tampak mengangkat tangannya saat mendengarkan album terbaru milik rekannya itu. Pada jemari di tangan kirinya terlihat sebuah cincin yang terus dikenakannya sejak menikahi Kim Kardashian pada 2014 lalu di Italia.
Selain itu kabarnya perceraian Kim dan Kanye West akan menjadi sebuah tayangan konsumsi publik melalui sebuah reality show. Perceraian Kim dan Kanye disebut akan ditayangkan di Hulu Disney, usai Keeping Up with The Kardashian menyelesaikan kontraknya dengan saluran televisi E!.
Rincian program apa yang termasuk dalam kesepakatan keluarga dengan kontrak senilai Β£ 70 juta atau Rp 1 triliun itu belum dikonfirmasi. Tetapi saat mengumumkan kemitraan baru, Head Chief Walt Disney TV, Dana Walden mencatat daya tarik serial reality tanpa naskah.
Kim Kardashian sudah melakukan pengambilan gambar dengan kamera mengikuti dirinya dalam sembilan bulan terakhir pernikahannya dengan Kanye West.
Kim diketahui sudah mengajukan surat permintaan cerai setelah tujuh tahun membina rumah tangga dengan Kanye. Dalam dokumen yang ia ajukan, Kim meminta hak asuh bersama atas keempat anak mereka; North, (7 th), Chicago (2 th), Saint (5 th) dan Psalm yang berusia 19 bulan.
(ass/doc)