Iis Dahlia Kangen Ngegosip, Nissa Sabyan: Alemong Ya!

Iis Dahlia Kangen Ngegosip, Nissa Sabyan: Alemong Ya!

Prih Prawesti Febrian - detikHot
Rabu, 21 Apr 2021 10:20 WIB
Nissa Sabyan tampil perdana
Nissa Sabyan tampil di TV. Foto: YouTube GTV
Jakarta -

Kemunculan Nissa Sabyan di televisi banyak mengundang perhatian publik. Banyak dari mereka yang tetap menantikan klarifikasinya mengenai apa yang sebenarnya terjadi pada Nissa dan juga Ayus Sabyan.

Dalam acara Voice of Ramadan, Nissa Sabyan tampil dengan membawakan beberapa lagu. Ia pun tidak terlalu banyak bicara kala itu. Beberapa hari sebelumnya, Nissa Sabyan juga berkomunikasi dengan beberapa juri dalam acara tersebut lewat sambungan video call.

Salah satunya juri yang bicara banyak dengannya adalah Iis Dahlia. Ia mengatakan sangat rindu dengan Nissa Sabyan. Terlebih rindu gosip bareng.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Neng apa kabar sih, kangen tahu kalau Mama Isda mah kangen ngegosip," ungkap Iis Dahlia dalam acara Voice of Ramadan.

ADVERTISEMENT

"Baik Ma, alhamdulillah. Alemong ya," jawab Nissa Sabyan.

"Nggak boleh dong," beber Andhika Pratama.

"Ngegosip antar cewek Dika, ih lu mah," jelas Iis Dahlia lagi.

Dalam kesempatan itu, Sulis yang menjadi juri juga berkenalan dengan Nissa Sabyan secara tidak langsung. Sulis terlebih dulu menyapa Nissa Sabyan. Sulis dan Nissa Sabyan belakangan memang banyak dikait-kaitkan sangat mirip keduanya.

Pertama kali, Andhika Pratama bertanya apakah Iis Dahlia dan Sulis keberatan jika nantinya Nissa Sabyan juga menjadi juri dalam acara tersebut. Sulis dan Iis Dahlia mengatakan sama sekali tidak keberatan.

"Aku nih belum kenalan sama Nissa, ini kesempatan aku buat kenalan sama Nissa. Nissa hai assalamualaikum," sapa Sulis.

"Waalaikumsalam teh Sulis apa kabar, aku deg-degan deh ini, kita katanya mirip ya," jawab Nissa Sabyan.

"Iya katanya kita mirip ya," ungkap Sulis.

"Nanti kalau jadi ke sini bisa duet bareng ya sama teh Sulis ya Nissa," kata Andhika Pratama.

"Iya boleh dong duet bareng," beber Nissa Sabyan.

Sebelumnya, Nissa Sabyan memang sangat dinantikan klarifikasinya mengenai isu pelakor yang menghampirinya. Ia diduga menjadi orang ketiga dalam rumah tangga Ririe Fairus dan Ayus Sabyan.

Ririe Fairus dan Ayus Sabyan sudah bercerai beberapa waktu lalu. Dikatakan Ririe Fairus, keputusannya untuk bercerai dengan Ayus adalah keputusan bersama.




(wes/pus)

Hide Ads