Aktris Ana De Armas dikabarkan telah mengakhiri kisah cintanya dengan Ben Affleck. Bahkan ia pun memilih untuk mengubah penampilannya itu.
Wanita berusia 32 tahun itu kini tampil dengan gaya rambut bob pendek sebahu serta poni. Ia pun menghitamkan rambutnya tersebut yang awalnya berwarna sedikit coklat.
Penampilannya itu terungkap saat ia melakukan percakapan video bersama rekannya, Claudia Muma pada 17 Januari lalu. Hal ini pun membuat para netizen berasumsi jika perpisahannya dengan Ben Affleck begitu membekas hingga membuat sang aktris mengubah penampilannya dengan drastis.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku benar-benar yakin jika Ben Affleck dan Ana de Armas telah putus karena ia kini menetap di Cuba dan memiliki poni," tulis salah seorang netizen.
Dilansir dari People, salah seorang sumber dekat Ben pun mengatakan hal serupa. Ia menyebutkan jika keduanya telah berpisah dan Ben kini sedang bersama anak-anaknya di Los Angeles.
"Ben tak lagi berkencan dengan Ana. Ia (Ana) memutuskannya. Hubungan mereka sedikit rumit. Ana tak ingin berada di Los Angeles dan Ben harus berada di sana karena anaknya tinggal di Los Angeles," tuturnya.
Selain itu disebutkan jika Ben dan Ana telah mengakhiri hubungan mereka dengan baik-baik dan saling menghargai keputusan tersebut.
"Ben ingin kembali bekerja keras. Ia punya tiga proyek yang sudah mengantre. Ben juga merupakan seorang ayah di rumah. Mereka berdua saat ini sama-sama bahagia dengan pilihan hidup mereka," ujar salah seorang sumber lainnya.
Ben Affleck dan Ana De Armas berpacaran usai keduanya terlibat dalam proyek film Deep Water pada akhir 2019. Hubungan mereka terungkap pertama kali pada Maret 2020 di mana keduanya tertangkap kamera tengah berlibur bersama di Cuba.
Pasangan aktor tersebut menghabiskan waktu bersama selama menjalani karantina di Los Angeles. Bahkan Ben Affleck sudah memperkenalkan Ana De Armas pada ketiga anaknya pada Mei 2020.
(ass/dal)