Digoda Irwan Mussry untuk Pacari El Rumi, Begini Respons Pilot Athira Farina

Digoda Irwan Mussry untuk Pacari El Rumi, Begini Respons Pilot Athira Farina

Mauludi Rismoyo - detikHot
Jumat, 08 Jan 2021 09:37 WIB
athira farina
Athira Farina dijodohkan dengan El Rumi. (Foto: Instagram @athirafarina)
Jakarta -

El Rumi kembali liburan bersama keluarga. Destinasi wisatanya lagi-lagi ke Bali.

El Rumi ke Pulau Dewata bersama ibundanya, Maia Estianty, kakaknya, Al Ghazali, dan bapaknya, Irwan Mussry. Ia naik pesawat jet saat terbang menuju tempat liburan.

Sesampainya di Bali, El Rumi dikejutkan dengan obrolan Irwan Mussry. Bapaknya itu menggoda pilot Athira Farina untuk memacari El.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Anak saya sedang jomblo sekarang," ujar Irwan dalam video di YouTube Maia AlElDul TV.

Irwan Mussry masih terus memberikan godaan ke Athira Farina. Ia menyebut El Rumi senang dengan seorang pilot.

ADVERTISEMENT

"Dia suka dengan kamu. Dia suka pilot, terutama pilot seperti kamu," tutur Irwan.

Athira Farina lalu memberikan respons. Ia mengaku tak suka berondong.

"Dia berondong," kata Athira.

Irwan Mussry tetap meyakinkan Athira Farina. Ia seakan keukeuh ingin menjodohkan Athira dengan El Rumi.

"Kasihan El nggak ada temannya," ujar Irwan.

Setelah itu, El Rumi menyapa Athira Farina. Perkenalan mereka hanya berlangsung singkat.

"Halo," tutur El sambil memberikan kepalan tangannya ke Athira.

Netizen ramai berkomentar terkait niatan Irwan Mussry menjodohkan El Rumi dengan Athira Farina. Mereka rupanya mendukung El untuk dekat dulu dengan Athira.

"Jodohin aja bun pusing aku diminta cariin jodoh mulu sama non @athirafarina," komen Vicky Shu.

"Athira ya bun. Cantik, multitalent, pilot, drummer, kickboxer dll. Ayo kak El," sahut @key_noer.

El Rumi memang belum punya pacar lagi. Sebelumnya ia putus dari Marsha Aruan usai lama membina hubungan.

Athira Farina memang sempat menghebohkan media sosial usai tampil di beberapa acara televisi. Ia merupakan salah satu pilot termuda di Tanah Air yang punya gaji puluhan juta.

(mau/aay)

Hide Ads