Dikabarkan Pacaran, Rihanna dan A$AP Rocky Kepergok Liburan Bareng

Dikabarkan Pacaran, Rihanna dan A$AP Rocky Kepergok Liburan Bareng

Tim detikcom - detikHot
Senin, 28 Des 2020 07:20 WIB
PARIS, FRANCE - JUNE 21: Rihanna and A$AP Rocky attend the Louis Vuitton Menswear Spring/Summer 2019 show as part of Paris Fashion Week on June 21, 2018 in Paris, France. (Photo by Pascal Le Segretain/Getty Images)
Foto: Getty Images/Pascal Le Segretain
Jakarta -

Rihanna saat ini tengah dikabarkan menjalin asmara dengan A$AP Rocky. Namun tak satu pun dari keduanya mengkonfirmasi kabar tersebut.

Walaupun begitu, belum lama ini Rihanna dan A$AP Rocky kepergok tengah bersama. Keduanya terlihat berlibur bersama di Barbados sambil bergandengan tangan mesra.

Berdasarkan foto-foto yang beredar, keduanya tampak mengenakan busana serba hitam. Tak lupa pasangan musisi tersebut juga mengenakan masker.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mengenai foto-foto yang beredar, tak satupun dari Rihanna dan A$AP Rocky memberikan konfirmasi apa pun.

Rihanna pertama kali dikabarkan memiliki hubungan khusus dengan A$AP Rocky pada 2013. Kala itu sang rapper tampil sebagai pembuka konser Diamonds World Tour. Keduanya juga berkolaborasi untuk remix single Cockiness (Love It).

ADVERTISEMENT

Tahun ini, Rihanna dan A$AP Rocky kembali dikabarkan dekat. Mereka kembali kerap terlihat bersama usai Rihanna putus dari Hassan Jameel pada 2019.

Di tahun yang sama, musisi yang akrab disapa RiRi dan Rocky tersebut menghadiri British Fashion Awards bersama. Mereka berdua datang bersama dan berpose di karpet merah.

Rihanna dan A$AP Rocky belum lama ini juga diwawancara oleh GQ dan Vogue mengenai kedekatan mereka. Keduanya sama-sama bicara soal pekerjaan yang menyatukan mereka.

"Ku pikir bagian tersulit dari bekerja denganmu (Rihanna) adalah tak melawak dan tertawa sepanjang waktu. Semuanya jadi seperti komedi," tutur A$AP Rocky.

"Itulah bagian tersulitnya. Kau tahu, banyak orang yang yang menjaga sikap kerennya dengan tak tertawa. Itulah, namun ini sangatlah lucu. Hal tersulitnya adalah tak mendapatkan banyak kebahagian. Kau pun lupa jika dirimu masih bekerja hingga hari tersebut usai," tambahnya.

Sebelum dikabarkan memiliki hubungan spesial dengan Rihanna, A$AP Rocky juga sempat berpacaran dengan Kendall Jenner pada 2017 dan kekasih terakhirnya adalah model asal Brazil yakni Daiane Sodre sebelum mereka berpisah pada tahun lalu.




(dal/wes)

Hide Ads