Gaya Jeremy Thomas masih seperti anak muda. Bahkan dirinya masih bisa disandingkan dengan anak pertamanya, Axel Matthew Thomas.
Ditemui di gedung Transmedia, Jakarta Selatan, kemarin, Jeremy mengatakan gayanya lebih klasik dibandingkan dengan anak sulungnya itu. Dia mempunyai gara sendiri dan tidak aneh-aneh.
"Taste fashion-nya kebetulan saya klasik. Saya suka kemeja, celana basic, kan baju saya nggak ada yang aneh-aneh. Tapi itu kan yang membuat saya menjadi seperti ini. Karena saya suka hal yang sifatnya klasik, tidak terlalu suka yang mengikuti pakaian yang aneh-aneh sesuai dengan personaliti saya," aku Jeremy Thomas.
Untuk perawatan dan kebugaran tubuhnya, Jeremy Thomas memilih untuk rajin berolahraga. Usianya yang sudah kepala lima, Jeremy Thomas mengaku masih kuat berlari.
"Saya mencintai olahraga. Umur saya 50 saya masih lari 5 km mulai dari kecepatan 9, terakhir 17. Saya masih mencintai gym, ada filosofi saya jangan makan sampai kenyang. Jadi saya jarang makan sampai kenyang," ungkapnya.
"Bahkan saya punya gaya puasa sendiri, yaitu kadang-kadang saya hanya dua kali sehari atau satu kali sehari. Apakah siang atau sore, kalau ngemil iya. Dan saya mencintai bubuk kopi Indonesia karena salah satu metabolisme yang baik. Kopi dari Medan, Papua. Itu salah satu rumus (pola makan) saya. Termasuk teh kita," jabar Jeremy Thomas.
Dia pun tak memungkiri dengan kondisi fisiknya seperti sekarang, masih banyak perempuan yang menyukai dirinya. Akan tetapi, Jeremy Thomas tidak memanfaatkan kondisi itu.
"Memang banyak (perempuan dekat) cuma kan banyak bukan berati kita salah gunakan. Memang banyak tapi kan kita mesti melihat itu adalah sebagai bentuk apresiasi bahwa demografik fans saya di Instagram pun dari 14 sampai 45 tahun," ungkap Jeremy sambil menunjukkan Instagramnya yang 73 persen demografiknya didominasi oleh kaum Hawa.
Melihat sang suami masih menarik perhatian perempuan, Ina Thomas tak lantas langsung cemburu. Ina Thomas dikatakan Jeremy justru senang melihat sang suami tetap bugar.
"Istri senanglah suaminya masih menjaga badan. Saya bersyukur karena ternyata audiens saya di sosmed masih ada. Karena saya di industri ini dari tahun '92, sekarang udah mau tahun 2021. Saya bersyukur karena bagi saya ini hak yang dititipkan Tuhan untuk terus berkarya," ucap Jeremy Thomas.
Simak Video "Tips Rumah Tangga Harmonis Jeremy Thomas"
[Gambas:Video 20detik]
(pus/doc)