Pihak kepolisian makin giat meringkus orang-orang yang belakangan membuat resah masyarakat. Kali ini, pihak kepolisian berhasil menangkap orang yang mengatasnamakan Baim Wong dan juga tim Bapau.
Melihat kerja keras polisi berhasil meringkus orang tak bertanggung jawab itu, Baim Wong pun memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya.
"Banyaknya penipuan atas nama saya .. Ini salah satunya tertangkap.. Mudah2an jera ya.. Inget dosa atuh," beber Baim Wong dalam Instagram miliknya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Mandi Cokelat Demi Konten, Baim Wong Dihujat |
Baim Wong sendiri mengaku heran dengan masih banyak orang yang bisa terpedaya dengan penipuan tersebut. Baim Wong menegaskan dirinya sama sekali tidak pernah meminta uang kepada orang-orang yang menjadi pemenang.
"Bingung jg krn saya sudah sering ingetin kalau saya GA PERNAH minta uang sepeserPUN bahkan sampai meminta no kartu atm kalian(kalau no rek iya..), kalau memang kalian menang acara Indonesia Giveaway, atau jg acara lainnya..Jadilah bangsa yg cerdas , jangan mudah ketipu yaa Terima kasih Team Tiger (Kaya nama anak saya, Tiger Wong)," jelas Baim Wong lagi.
Baim Wong pun mengatakan dirinya sangat kesal dengan pengakuan pelaku atas penangkapan dirinya. Ia pun berharap yang lain masih bisa tertangkap.
"Kesel liatnya..Menipu banyak org dia.. Semoga yg lainnya jg bisa keciduk..," tutur Baim Wong lagi.
Postingan itu pun disambut baik oleh banyak orang. Sebab, masih banyak orang lainnya yang merasa dirugikan akan hal tersebut. Dalam kolom komentar miliknya, masih banyak yang mendapatkan telepon dengan mengaku-ngaku sebagai Baim Wong.
"Di FB banyak loh Fanpage mengatasnamakan baim wong . Ampe mereka share ke grup2. Dan masih banyak bgt yg percaya lagi," beber akun hann***.
"Semalam baru aja, dpt whatsap penipuan Give Away, ngakuΒ² dari Tim Baim Wong, minta Foto KTP & KARTU ATM," jelas akun jerh***.
"Iya kak q kemaren pernah di dm di minta suruh kirim no rekening tp enggak q kasih," beber akun yet***.
"Aku juga pernah di telpon orang yang mengatas namakan tim bapau,aku dibilang menang give away," tukas akun lainnya.
(wes/dar)