Sederet Sensasi Keluarga Gen Halilintar

Tentang Keluarga Gen Halilintar

Sederet Sensasi Keluarga Gen Halilintar

Prih Prawesti Febrian - detikHot
Sabtu, 05 Sep 2020 10:18 WIB
Gaya Hijab Keluarga Gen Halilintar di Video Klip Terbarunya
Foto: Instagram/GenHalilintar
Jakarta -

Keluarga Halilintar kini tengah menjadi sorotan lantaran sang ayah, Halilintar Anofial dianggap tidak peduli dengan anak kandungnya dari istrinya terdahulu, Happy Hariadi.

Tapi tahukah Kamu jika sebelumnya, Gen Halilintar ini pernah menjadi perbincangan masyarakat dengan beberapa perlakuan yang dianggap sebagai sensasi.

Mereka di antaranya adalah Saaih Halilintar dan Atta Halilintar yang memang memiliki pengikut banyak dalam Channel YouTube miliknya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bahkan kini, Atta Halilintar menjadi salah satu YouTuber yang diperhitungkan di Asia lantaran pengikutnya mencapai 25 juta pengikut dengan 998 video.

1. Saaih Halilintar

ADVERTISEMENT

Jauh sebelum ada berita soal ayah Gen Halilintar, salah satu anak mereka, Saaih Halilintar sempat menyita perhatian publik. Hal itu dikarenakan sebuah video di Instagram Stories miliknya.

Dalam video tersebut Saaih terlihat merobek uang Rp 100 ribu. Sesaat setelah unggahan itu diposting, Saaih mendapatkan banyak komentar buruk mengenai apa yang dilakukannya.

Saaih dinilai membawa nilai yang buruk bagi anak-anak yang menonton. Namun setelahnya Saaih meminta maaf atas apa yang sudah dilakukannya. Saaih mengatakan sangat menyesal dengan apa yang sudah diperbuatnya.

Bukan hanya itu saja, Saaih Halilintar juga pernah membuat geram netizen lantaran belanja dengan begitu banyaknya di salah satu supermarket di Jakarta.

Apa yang dilakukan Saaih saat itu dianggap sebagai panic buying di saat Pandemi Corona seperti ini. Tapi Saaih menjelaskan jika apa yang dilakukannya bukanlah bermaksud seperti itu.

Saaih menjelaskan jika keluarganya yang beranggota banyak orang tidak mungkin jika belanjanya sedikit. Apa yang dibeli kali itu, adalah memang sesuai dengan kebutuhan sehari-hari seperti biasanya, bukan panic buying seperti banyak orang pikirkan.


2. Atta Halilintar

Kini menjadi buah bibir lantaran asmaranya dengan Aurel Hermansyah, Atta Halilintar sebelumnya juga pernah membuat berita heboh dari Channel YouTube miliknya.

Atta Halilintar dianggap mencontek materi dari salah satu YouTuber lainnya. Tapi sayang saat diminta bicara mengenai konten yang dibuat, Atta Halilintar justru sudah menghapus videonya. Ia pun tidak sempat meminta maaf kepada orang tersebut.

Tak hanya sampai disitu saja, belum lama ini juga ada tudingan Atta Halilintar yang meniduri Bebby Fey. Hal itu diutarakan Bebby Fey pertama kali lewat Instagram Stories miliknya.

Akan masalah itu, Atta Halilintar melakukan pelaporan lantaran Bebby Fey dianggap membuat mencemarkan namanya. Tapi sayang sampai saat ini laporan tersebut tidak terdengar kelanjutannya.

3. Gen Halilintar

Tidak hanya perorangan saja di keluarga Gen Halilintar yang membuat perbincangan orang. Dari salah satu video yang diposting beberapa tahun lalu pun, Gen Halilintar secara keseluruhan pernah dianggap membuat masalah.

Hal itu bermula dari video gerakan salat yang dilakukan Gen Halilintar. Di sana Gen Halilintar menceritakan sebaiknya tidak dilakukan gerakan itu ketika sedang salat.




(wes/dal)

Hide Ads