Cincin Tunangan Aurel Hermansyah Akhirnya Ketemu

Cincin Tunangan Aurel Hermansyah Akhirnya Ketemu

Hanif Hawari - detikHot
Sabtu, 29 Agu 2020 15:06 WIB
Pesta Ulang Tahun Aurel Hermansyah
Cincin tunangan Aurel Hermansyah akhirnya ketemu Foto: Instagram
Jakarta -

Setelah lama menghilang, cincin berlian Aurel Hermansyah akhirnya ketemu. Ia pun bersyukur akan hal tersebut.

Cincin itu adalah cincin tunangan pemberian Atta Halilintar. Aurel Hermansyah pun sempat khawatir jika cincin itu benar-benar hilang.

"Deg-deganlah pasti. Cuma kan ya alhamdulillah ketemu," ujar Aurel Hermansyah saat ditemui usai mengisi acara Santuy Malam, di Studio Trans TV, Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sejak awal, Aurel Hermansyah sudah menduga kalau cincin berlian itu tidak benar-benar hilang. Hanya saja, ia lupa meletakkannya posisinya.

"Karena aku tahu itu bukan hilang, tapi kayaknya tuh lupa gitu loh. Bukan hilang yang gimana-gimana gitu," sambung Aurel Hermansyah.

ADVERTISEMENT

Kejadian tersebut berlangsung ketika Aurel Hermansyah dan keluarganya sedang pergi liburan bersama. Cincin berliannya pun ditemukan oleh pihak hotel tempat mereka menginap.

"Kemarin ada orang hotelnya sih yang nyimpenin," imbuh Aurel Hermansyah.

Perihal hilangnya cincin tersebut, Aurel Hermansyah tidak memberi tahukan kepada Atta Halilintar. Sebab, ia takut nantinya King of YouTube Indonesia itu marah.

"Nggak, nggak (dikasih tahu, kalau beneran hilang baru deh aku bilang. (Atta) Nggak tahu," pungkasnya.

Seperti diketahui, Aurel Hermansyah dilamar oleh Atta Halilintar tepat di hari ulang tahunnya, yaitu 10 Juli 2020. Atta Halilintar melamar Aurel Hermansyah di atas kapal.

Atta Halilintar memberikan cincin berlian berbentuk hati dengan mata berwarna ungu. Aurel Hermansyah sangat bahagia saat itu.

Momen kebahagiaan itu terlihat di akun Instagram Aurel Hermansyah. Dengan memamerkan cincin tersebut dijari manisnya, senyum merekah Aurel Hermansyah pun terpancar.

"7 bulan tahap perkenalan, dan kemarin tanggal 10 Juli kamu menanyakan keseriusan aku dalam hubungan kita @attahalilintar Bismillah," tulis Aurel Hermansyah dalam akun Instagram @aurelie.hermansyah pada Senin, 13 Juli 2020.




(hnh/tia)

Hide Ads