Kalina Oktarani Cerai, Tak Ada Masalah Hukum

Kalina Oktarani Cerai, Tak Ada Masalah Hukum

Prih Prawesti Febrian - detikHot
Senin, 22 Jun 2020 16:34 WIB
Kalina Oktarani
Kalina Oktarani cerai dari Insank Nasruddin Foto: Desi/detikHOT
Jakarta -

Kalina Oktarani muncul dengan kabar perceraian. Kini kabar perceraian dengan Insank Nasruddin, akhirnya terjawab.

Kalina Oktarani ternyata sudah resmi cerai secara agama dengan Insank. Hal itu disampaikan Devi Waluyo saat dihubungi melalui sambungan telepon. Devi menegaskan bahwa memang benar, Kalina sudah cerai secara agama.


"Terkait dengan pertanyaan Kalina kepada saya sebenarnya saya tidak ada kapasitas untuk menjawab sebagai lawyernya. Karena di sini tidak ada masalah hukum. Saya menjawab sebagai sahabat yang diminta tolong oleh Kalina untuk klarifikasi jika ada pertanyaan," ujar Devi Waluyo saat dihubungi, Senin (22/6/2020).

"Jawabannya adalah betul bahwa Kalina memang sudah berpisah dengan suaminya, yang dilakukan maksudnya yang sudah terjadi berapa minggu yang lalu menurut keterangan yang bersangkutan," sambungnya.

Lantas apa alasan Kalina dan Insank bercerai? Sayang saat ditanya hal itu, Devi mengatakan tidak berkapasitas untuk mengatakannya.

"Untuk alasannya saya tidak berkapasitas untuk memberikan keterangan lebih lanjut yang pasti mereka sudah berpisah. Kalina yang memintakan perceraian dan ditegaskan oleh suami," pungkas Devi Waluyo.

Ini adalah perceraian ketiga bagi Kalina. Sebelumnya, Kalina sempat menikah dengan pemain sinetron Hendrayan. Pernikahan itu juga terbilang singkat.

Gugatan cerai kepada Hendrayan diputus setelah Kalina mengajukan gugatan pada 8 Februari 2018. Mereka padahal baru menikah pada 26 Mei 2017.

"Cuma ya sudah ini jalannya, sebenarnya permasalahannya, permasalahan kecil sekali. Tapi ya nggak apa-apa karena memang sudah ada keinginan bercerai (dari Kalina)," kata Hendrayan.


Sebelumnya, Kalina pernah menikah dengan Deddy Corbuzier. Pernikahan itu berjalan sudah beberapa tahun. Namun sayang, pernikahan itu kandas di tengah jalan.

Dari pernikahan itu, Kalina dan Deddy sudah memiliki satu orang anak yang diberi nama Azka.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




(wes/nu2)

Hide Ads