Pandemi Corona Tak Halangi Vebby Palwinta Gelar Pernikahan

Pandemi Corona Tak Halangi Vebby Palwinta Gelar Pernikahan

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Minggu, 19 Apr 2020 08:05 WIB
vebby palwinta
Foto: Instagram @folklore.project
Jakarta -

Vebby Palwinta telah menikah Sabtu (18/4/2020). Ia resmi dipersunting Razi Bawazier.

Situasi pandemi seperti sekarang tak menghalangi Vebby Palwinta menggelar pernikahan. Ia pun menerima banyak doa dari sahabatnya.

Salah satunya dari Dewi Sandra yang mendoakan pernikahannya menuai berkah dan ibadah.


"Semoga Allah memberkahimu di waktu bahagia dan memberkahimu di waktu susah, dan semoga Allah menyatukan kalian berdua dalam kebaikan," ucap Dewi seperti terlihat di Instagram Stories miliknya.

Dhini Aminarti juga menyampaikan doa di pernikahan Vebby dan Razi. Situasi pandemi seperti sekarang disebutnya bukan halangan untuk menikah.

Meski begitu, acara yang dijalankan tak melanggar imbauan dan panduan kesehatan.



"Ketika mau nikah, dalam kondisi sekarang, ini TAKDIR dr Allah dan udah ditulis di lauh mahfuz, YAKIN kalo akan dikasi kemudahan sama Allah mungkin sekarang emang saat yang terbaik, PERJUANGKAN jangan ditunda, jgn pasrah tetep berjuang supaya berjalan," ungkap istri Dimas Seto ini.

Vebby Palwinta terlihat anggun dalam balutan busana pengantin serba putih. Dalam foto Dhini, Vebby juga terlihat cantik dalam balutan busana bernuansa merah muda seraya memegang buket bunga.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

[Gambas:Instagram]







(doc/doc)

Hide Ads