Karen Pooroe Masukkan Cokelat hingga Baju Baru ke Makam Anak

ADVERTISEMENT

Karen Pooroe Masukkan Cokelat hingga Baju Baru ke Makam Anak

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Rabu, 19 Feb 2020 14:28 WIB
Jenazah anak Karen diautopsi.
Foto: Jenazah anak Karen diautopsi. Febri/detikHOT
Jakarta -

Makam anak Karen Pooroe, Zefania, hari ini dibongkar demi proses autopsi. Dalam kesempatan itu, Karena memang datang dengan membawa sejumlah makanan hingga baju baru.

Tak lama kemudian, cokelat, permen hingga baju baru yang dibawa Karen pun dimasukkan ke dalam liang lahad sang buah hati. Karen sendiri memiliki alasan sendiri mengapa melakukan hal tersebut.

"Ya saya tahu anak saya sudah berada di pangkuan Tuhan. Itu cuma ekspresi saya aja untuk bawa jajanan dia, permen dan cokelat kesukaan dia. Baju baru untuk dipakai di dalam," kata Karen Pooroe usai autopsi di TPU Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (19/2/2020).

Barang-barang itu jadi hadiah terakhir untuk Zefania. Karen pun berharap sang buah hati bisa bahagia berada di surga.

"Ya itu sebagai bentuk saya seorang ibu, ada gift terakhir untuk anak saya. Anak saya udah dapat coklat dan fruit candy terbaik di surga. Zefania sudah tenang," beber Karen.

Zefania meninggal dunia pada Jumat (7/2) karena jatuh dari balkon apartemen sang ayah, Arya Claproth. Karen dan Arya diketahui telah tinggal terpisah. Zefania sendiri tinggal bersama Arya.



Simak Video "Kasus Kematian Anaknya Mandek, Karen Pooroe Cari Keadilan"
[Gambas:Video 20detik]
(fbr/wes)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT