Makin Dinyinyirin Haters, Pendapatan Atta Halilintar Naik 3 Kali Lipat Lho!

Makin Dinyinyirin Haters, Pendapatan Atta Halilintar Naik 3 Kali Lipat Lho!

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Selasa, 12 Feb 2019 09:33 WIB
Makin Dinyinyirin Haters, Pendapatan Atta Halilintar Naik 3 Kali Lipat Lho!
Foto: Dok. Instagram/ Atta Halilintar
Jakarta -

Menjadi seorang YouTuber membuat Atta Halilintar harus menghadapi banyak hal. Salah satunya adalah haters yang kerap kali menghadangnya dengan komentar-komentar negatif.

YouTuber 24 tahun itu menghadapi haters dengan senyuman. Baginya, hater justru menjadi salah satu penunjang keuntungan baginya.

"Aku hadapinnya dengan senyuman. Kadang dengan banyaknya haters, pendapatan aku naik tiga kali lipat. Lagi banyak yang ngehate, kadang-kadang naik tiga kali lipat," ujar Atta saat ditemui di Gedung Transmedia, Tendean, Jakarta Selatan, Senin (11/2).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saksikan video 20Detik 'Wew! Rezeki Atta Halilintar Naik 3 Kali Lipat Gara-gara Haters' di sini:

[Gambas:Video 20detik]


Ada keuntungan yang ia dapatkan. Salah satunya hingga dapat membeli barang mewah dan justru menjadi sarana lebih dekat dengan dirinya.

"Gara-gara banyak haters jadi kebeli itu mobil yang garang-garang. Jadi uang haters untuk barang mewah biar mereka makin sakit gitu. Haters itu menaikkan engagement, like, dan unlike itu sangat penting pada sebuah video," tambahnya.



"Kalau dibilang haters itu fans tertunda, percaya sih. Karena haters itu beraninya di jempol doang. Maksudku haters itu kita sayang, karena dia ini, kita jadi semangat," lanjutnya sambil tertawa.

(mau/ken)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads