Wanita yang diketahui bernama Janissa Pradja itu, kini tengah berada di Amerika Serikat. Sehingga untuk sementara Mike Lewis dan Janissa pacaran jarak jauh.
"Dia orang Indonesia, tapi tinggal di Amerika sekarang. Tapi rencana dia mau balik lagi ke sini," ujar Mike Lewis saat ditemui di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Selasa (9/10/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mantan suami Tamara Bleszynski itu pun berharap hubungannya bisa lanjut sampai ke jenjang yang lebih serius. Kehadiran Janissa diakui Mike Lewis saat ini bisa membuat dirinya bahagia.
"Itu kalau lihat Instagram Mike bisa tahu sendiri kalau I sedang jatuh cinta kan. Harus doain supaya ini yang benar harus terjadi kan. But I'm happy," tambahnya.
Keduanya sudah mengenal sejak tiga tahun lalu. Tapi, untuk memulai hubungan yang lebih intim Mike dan Janissa baru memutuskan beberapa bulan belakangan.
"Karena biasanya lebih baik jadi teman sebelum jadian. Kita udah kenal tiga tahun, tapi baru serius empat atau lima bulan," tukas Mike Lewis.
Baca juga: Mike Lewis Sudah Punya Gandengan Baru? |
Saksikan juga video 'Posting Foto, Tamara Bleszynski Balikan Sama Mantan?':
(vep/pus)