Istri Marah Lihat Ifan 'Seventeen' Seranjang dengan Perempuan Lain

Istri Marah Lihat Ifan 'Seventeen' Seranjang dengan Perempuan Lain

Hanif Hawari - detikHot
Kamis, 27 Sep 2018 13:37 WIB
Foto: Hanif Hawari/detikHOT
Jakarta - Istri Ifan 'Seventeen', Dylan Sahara sempat marah saat mengetahui suaminya bersama seorang perempuan dan seranjang di kamar hotel. Hal itu diketahui Dylan dari foto yang tersebar di internet.

"Marah pasti," kata Ifan 'Seventeen' saat mengadakan konferensi pers di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (27/9/2018).

Kendati demikian, pria dengan nama asli Riefian Fajarsyah itu menyebut Dylan Sahara cukup bijak menghadapinya. Ifan mengaku beruntung memiliki sosok istri seperti itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



"(Nanya) kamu ngapain? Kok bisa ada foto ini? Cukup bijak walaupun marah. Ada ruang logika untuk bicara," papar Ifan.

Perempuan yang berada di atas ranjang bersama Ifan 'Seventeen' itu diketahui bernama Putri. Pada saat itu, Ifan mengaku sangat lapar dan meminta tolong kepada temannya untuk dibelikan makanan usai manggung di Salatiga.



Akhirnya, Putri lah yang diutus bersama satu orang temannya untuk membelikan makanan tersebut dan mengantarnya ke dalam kamar hotel. Putri yang berada di atas ranjang itu hanya numpang nge-charge ponsel karena stop kontaknya berada tepat di samping ranjang ditiduri oleh Ifan.


Simak Juga 'Penjelasan soal Foto Ifan Seventeen Seranjang dengan Cewek':

[Gambas:Video 20detik]

(hnh/pus)

Hide Ads