Syakir Daulay, Qori Ganteng Penggagas 'Ikatan Jomblo Terhormat'

Syakir Daulay, Qori Ganteng Penggagas 'Ikatan Jomblo Terhormat'

Suherni Sulaeman - detikHot
Minggu, 20 Mei 2018 01:00 WIB
Foto: Instagram Syakir Daulay
Jakarta - Qori muda Syakir Daulay tengah naik daun. Remaja yang pernah mengenyam ilmu agama di pesantren Darul Quran pimpinan Ustaz Yusuf Mansyur itu sangat populer di Instagram dengan jumlah pengikut lebih dari 1 juta orang.

Dalam setiap postingannya, Syakir kerap menunjukkan foto dirinya sedang melakukan kegiatan sehari-hari. Selain itu, remaja ganteng ini juga sering mengunggah video yang berisi suara merdunya ketika bershalawat ataupun melantunkan ayat-ayat suci Alquran.

Bahkan, beberapa kali ia memberikan caption-caption menyentuh, terlebih bagi para jomblo yang disebutnya sebagai Ijo Tomat, alias Ikatan Jomblo Terhormat.

"Kayaknya enak nih tagline-tagline gini kan. Kita ngomong-ngomong tentang jomblo, jadi Syakir tuh kasih pandangan ke mereka, jadi jomblo tuh sebenarnya bukan suatu aib justru suatu kebanggaan jadi jomblo," kata Syakir, saat ditemui detikHOT di acara Tarhib Ramadan, yang digelar oleh Remaja Islam Masjid Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

Orang yang jomblo, dikatakan Syakir adalah orang yang susah dimiliki. Karena menurutnya, menjadi jomblo amatlah berharga. Hal inilah yang akhirnya membuat Syakir menyerukan candaan-candaan tentang jomblo di akun Instagram-nya.

"Kayak 'buat apa kalau cuma dikasih janji manis sama dia, tapi nggak dikasih janji suci', 'buat apa jadi yang sementara, kalau nggak jadi yang selamanya'. Akhirnya mereka terbiasa jadi jomblo, ternyata jomblo itu bukan kutukan tapi jomblo tuh bisa jadi prinsip, prinsipnya apa? Gue Ijo Tomat, ikatan jomblo terhormat," tutup Syakir seraya tertawa. (hrn/ken)


Hide Ads