Priyanka Chopra Curi Perhatian di Met Gala 2018

Priyanka Chopra Curi Perhatian di Met Gala 2018

Febrina Arifin - detikHot
Selasa, 08 Mei 2018 11:33 WIB
Foto: Priyanka Chopra (Neilson Barnard/Getty Images)
Jakarta - Priyanka Chopra memang dikenal sebagai seorang aktris yang sangat tertarik dalam dunia fashion dan tidak pernah mengecewakan para penggemar dengan busana yang dia kenakan.

Sang aktris menghadiri acara Met Gala 2018 yang diselenggarakan pada Senin (7/5) waktu setempat di New York. Priyanka Chopra pun berhasil mencuri perhatian publik dengan busana yang dia kenakan.

Dikutip dari Bollywood Life, Selasa (08/05/2018) Priyanka hadir dengan mengenakan gaun velvet merah rancangan Ralph Lauren yang dilengkapi dengan hiasan kepala yang menyerupai gaya kesatria abad pertengahan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selagi para selebriti yang lain kesusahan dalam berusaha untuk memukau orang banyak di atas karpet merah, Priyaka dengan mudah melakukan hal itu.

Meski busana yang ia kenakan terlihat unik, busana tersebut sangatlah cocok dan sesuai dengan tema yang ditentukan dalam Met Gala tahun ini. Ajang kali ini bertemakan 'Heavenly Bodies: Fashion and the Catholic Imagination'.

(dal/dal)

Hide Ads