Kehidupan Pengasuh Gempita Bikin Iri, Kini Diajak Naik Kapal Pesiar

Kehidupan Pengasuh Gempita Bikin Iri, Kini Diajak Naik Kapal Pesiar

Desi Puspasari - detikHot
Rabu, 28 Mar 2018 16:20 WIB
Foto: dok. Instagram
Jakarta - Kedekatan pengasuh Gempita Nora Marten, memang bisa bikin iri. Siti Rukoyah pun tak pernah berhenti bersyukur dengan kondisinya.

Setelah keliling Eropa, Gading Marten dan Gisel sering mengajak Siti ikut serta berlibur. Bahkan mereka tidak terlihat seperti majikan dan pengasuh anaknya.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kali ini pasangan itu juga mengajak serta perempuan yang akrab disapa Koneng itu. Potret kekompakan mereka pun diperlihatkan oleh Gading Marten.

"Nemenin koneng jalan2.. takut galau ntar loncat πŸ˜‚ by @triaji_," tulis Gading Marten seperti dilihat detikHOT,Rabu (28/3/2018).

Memakai warna baju senada bertema hitam, mereka berfoto di dek kapal pesiar di Singapura. Siti yang menggendong Gempita juga dipeluk oleh Gisel dan Gading yang berada di sampingnya.

Potret kebahagiaan itu juga dipamerkan oleh Siti Rukoyah dalam laman Instagram-nya.



"How lucky i am πŸ˜‡ Terimakasih ya allah sudah mempertemukan aku dengan orang2 yang luar biasa ini πŸ™
#dreamgentingcruise
#visitsingapore
#oboss," ungkap Siti Rukoyah yang sudah bertahun-tahun menjadi pengasuh Gempita.

Tentu saja liburan Siti Rukoyah kali ini juga bikin iri. Banyak juga yang memuji kebaikan Gisel dan Gading Marten.

[Gambas:Instagram]

(pus/kmb)

Hide Ads