Apalagi, Audi Marissa juga mengetahui video rekaman suara Shafa yang dipukul ayahnya, Haris, usai melabrak Jennifer Dunn. Ia sangat kesal atas tindakan kekerasan Haris ke anaknya sendiri.
"Sumpah gue benci banget sama perlakuan bapaknya yang malah marah2 ke anaknya dengan main tangan (dipukul) harusnya dia yang open your mind. Anaknya ngelakuin itu buat keluarganya. Dia ngebela nyokapnya. Kenapa jadi marahin anaknya dan malah ngebela si whore itu," tulis Audi di Instagram, saat dikutip detikHOT, Senin (20/11/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Audi Marissa juga memberi kata-kata bijak untuk Haris. Ia berpesan ke ayahnya Shafa bahwa materi yang dipunya tak akan dibawa mati.
"Mungkin sekarang dia diatas angin dan bs lakuin itu karna sekarang dia ngerasa punya segalanya. Materi ga dibawa mati pak. Bapak bs kasih uang dll ke cewe itu sekarang. Nanti kalo bapak udah ga punya apa2, apa masih tuh si whore mau sm bapak?," tukas Audi Marissa.
Sebelum Audi, Nikita Mirzani juga geram dengan tingkah Jennifer Dunn yang merusak rumah tangga orang. Jika dirinya menjadi Shafa, ia mengaku akan melakukan hal yang lebih.
Nafa Urbach juga turut berkomentar panjang lebar di Instagram mengenai permasalahan rumah tangga Haris dan istrinya, Sarita. Ia juga sangat tak menyukai tindakan kekerasan Haris ke Shafa.
(mau/wes)











































