Ruben Beri Wejangan ke Jordi Onsu Setelah Damai dengan Pria Berseragam TNI

Ruben Beri Wejangan ke Jordi Onsu Setelah Damai dengan Pria Berseragam TNI

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Senin, 14 Agu 2017 19:19 WIB
Ruben Beri Wejangan ke Jordi Onsu Setelah Damai dengan Pria Berseragam TNI
Jordi Onsu Foto: Veynindia Esaloni Pardede
Jakarta - Setelah mengalami pertikaian terkait tertabraknya mobil Jordi Onsu dengan seorang pria berseragam TNI (Tentara Nasional Indonesia), kedua belah pihak kini telah berdamai.

Hal ini juga diungkapkan oleh sang kakak, Ruben Onsu. Dirinya juga menjadi penengah antara perseteruan sang adik dengan yang belakangan diketahui bernama Marbun tersebut.

"Semuanya sudah clear. Semuanya tidak ada masalah. Dan saya menerima baik permohonan maaf dari pihak beliau. Ini bukan semata mata karena saya public figure ya. Tapi buat saya, saya tidak pernah menempatkan saya sebagai public figure ketika saya complain," ujar Ruben saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (14/8).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Ia pun berharap bahwa permasalahan ini tidak berkembang secara berlebihan.

"Tapi saya berharap dalam hal ini tidak ada yang mencari siapa yang salah, siapa yang benar. Tapi saya pun jika adik saya salah memohon maaf yang sebesar besarnya," tukasnya.

Permasalahan tersebut juga selesai dengan adanya bantuan dari asuransi dan juga adanya kesalahpahaman Jordi dengan Marbun.

"Udah aman semua. Asuransi lah nggak usah repot. Cuma kemarin ini kan jadi perselisihan cekcok kata-kata aja ya. Semoga setelah permasalahan ini dia bisa belajar ya," tambahnya lagi. (vep/dar)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads