"Banyak yang mau dicapai, lebih ke angan-angan sih. Saya lebih banyak ngomongin kerjaan ya karena memang pengen banget semuanya lebih berjalan lancar dan apa adanya," jelasnya saat ditemui di kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan.
Sebelumnya, Baim memang sudah memiliki bisnis kuliner yang dibuka beberapa waktu lalu.
irish bella
"Alhamdulillah lancar, ada beberapa pelajaran yang saya dapat dan ternyata itu tidak mudah ya apalagi produknya tuh mie ayam. Yang penting orang-orang senang dan orang-orang suka. Cuma memang saya tahu (membuka) restoran itu nggak segampang yang orang pikir," sambungnya lagi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Karena saya suka mie ayam, saya suka makan dan salah satu makanan favorit saya dari dulu ya mie ayam," urainya.
Lantas bisnis apalagi yang akan digeluti Baim di tahun ini?
"Sudah ada yang terlintas tapi belum tahu apa yang akan dibuka nantinya," tutup Baim. (wes/mmu)











































