Verrell mengaku sudah bertemu dan melihat langsung calon istri Ivan. Menurutnya, sosok pilihan sang ayah sangat berbeda jika dibandingkan dengan ibunya, Venna Melinda.
"Calonnya mungkin sangat beda sama mama. Awalnya aku nggak nyangka, tapi setelah dijelasin alasannya aku tahu dia serius sama papa. Cocok banget sama papa. Aku berharap pernikahan ini jadi yang terakhir dan jadi pasangan hidup papa sampai akhir hayat," ungkap Verrell saat ditemui seusai mengisi acara di Gedung Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan pada Kamis (11/8/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Verrell Bramasta Sebut Sang Ayah Akan Nikah Lagi September
"Kayaknya masih agak mudaan. Kayaknya 28-an, kalau papa kayaknya 50-an. Jadi hampir setengah umur papa kali ya. Dia anggota dewan DPRD di Bogor. Papa kan domisili di Bogor, mungkin ketemu di sela-sela kerjaan. Eyang aku udah sakit-sakitan. Eyang mau ada saat papa nikah," lanjutnya.
Pada awalnya, Ivan memang tak langsung memperkenalkan sosok calon istri barunya kepada kedua anaknya, Verrell dan Athalia. Namun, bintang film 'LDR' itu tak membantah calon istri Ivan kerap berbelanja kebutuhan rumah tangga untuk mereka.
"Papa dari dulu nggak pernah ngenalin ini pacar papa. Tapi pas yang ini dibawa ke rumah aku yakin nggak mungkin sekedar teman. Aku kaget keputusannya secepat ini. Kalau dekat tahunya udah lama. Dia suka kasih makanan ke rumah, suka belanja kebutuhan rumah tangga. Aku juga curiga," tutup Verrell. (pus/dal)











































