Restu Sinaga Positif Pakai Kokain, Aming Ingin Evelyn Segera Hamil

5 Berita Terpopuler

Restu Sinaga Positif Pakai Kokain, Aming Ingin Evelyn Segera Hamil

Fakhmi Kurniawan - detikHot
Selasa, 07 Jun 2016 07:20 WIB
Restu Sinaga Positif Pakai Kokain, Aming Ingin Evelyn Segera Hamil
Foto: Gus Mun/detikHOT
Jakarta - Restu Sinaga kini sudah tak bisa lagi menyangkal. Dari hasil tes yang dilakukan Polres Jakarta Selatan, Restu positif mengkonsumsi kokain.

Selain Restu, ada juga kelanjutan kabar bahagia dari Aming dan istrnya, Evelyn. Aming berharap agar Evelyn bisa segera hamil. Berikut berita terpopuler pada Senin (6/6/2016):

1. Polisi: Hasil Urin Restu Positif Pakai Kokain

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Restu Sinaga seperti sudah tak bisa mengelak lagi. Polres Jakarta Selatan memastikan bahwa Restu positif menggunakan kokain.

Hal itu disampaikan langsung oleh Kasat Reserse Narkoba Polres Jakarta Selatan, Kompol Vivick Tjangkung, saat ditemui di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Senin (6/6/2016). Vivick menjelaskan bahwa Restu terbukti sebagai pengguna aktif narkoba jenis kokain.

"Kalau dilihat dari background kasus nya dia memang hasil urin positif kokain itu dia adalah penyalah guna aktif kokain," ungkap Vivick.

Vivick menjelaskan tes lain menjelaskan bahwa Restu tak terbukti memakai ganja. Pihak kepolisian pun akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut karena ditemukan barang bukti ganja yang cukup banyak saat penangkapan Restu.

"Sementara tes urin untuk ganja sebagaimana barang bukti yang kita temukan 10,75 gram ganja itu, tidak ada hasil urin ganja atau negatif," jelasnya.

Restu ditangkap oleh Polres Jakarta Selatan pada Kamis (2/6) lalu. Restu ditangkap dengan barang bukti bungkus bekas kokain,ganja dengan berat brutto 10,75 gram, 17 butir psikotropika jenis dumolid dengan berat 7,47 gram, 26 butir psikotropika happy five dengan berat 7,21 gram.

2. Aming Ingin Evelyn Segera Hamil



Aming sedang menikmati masa-masa bahagia setelah menikah dengan Evelyn Nada Anjani, Sabtu (4/6). Wulan Guritno, sebagai sahabat ikut menyaksikan kebahagiaan Aming dan Evelyn.

"Aku datang seperti pernikahan-pernikahan lainnya, kusyuk, sakral dan akad nikah," cerita Wulan usai mengisi acara 'How to be Film Maker with Genflix' di Galeri Kaya Indonesia, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (6/6/2016).

Wulan mengatakan, mereka menjadi pasangan yang saling melengkapi. Melihat banyak komentar miring soal status istri Aming, Wulan menegaskan bahwa pernikahan pasangan itu sah di mata agama dan negara.

Sebagai sahabat, Wulan membocorkan bahwa sering kali Aming menangis saat curhat tentang dirinya yang belum menikah di saat sang bunda sudah meninggal dunia.

"Aku bilang, Aming dapat pasangan sesuai kodratnya. Malah kalau berdua, Evelyn kayak anaknya Aming, Aming sayang banget sama Evelyn. Mereka pasangan yang mesra banget," tutur Wulan.

3. Robby 'Geisha' Buang Sial Pasca Bebas dari Rehabilitasi



Roby 'Geisha' sudah bebas dari rehabilitasi narkoba. Gitaris Geisha itu pun melakukan ritual buang sial bersama sang istri, Cinta Ratu Nansya.

Hal itu terlihat dari postingan video sang istri di akun Instagram-nya, Senin (6/6/2016). Cinta terlihat menemani Roby yang berdiri di pinggir laut sambil menenteng sebuah kantong plastik putih.

"Bismillah dulu," ucap Cinta kepada Roby yang bersiap melemparkan kantong tersebut ke laut.

Terlihat, isi dari kantong tersebut diantaranya, celana panjang hitam.

"Pergi, pergi, pergi," lanjut Cinta sambil memegang tangan sang suami.

"Buang sial syayang @roby_geisha kejadian ini ditutup 7 turunan kami JANGAN sampai terjadi lagi! Amiin ya Allah," tulis Cinta dalam caption video itu.

4. Mengintip Pre-wedding Sandra Dewi dan Harvey



Sandra Dewi sudah resmi dilamar oleh sang kekasih, Harvey. Keduanya juga sudah menjalankan sesi foto pre-wedding. Prosesi pemotretan tersebut dilakukan di Jepang.

Jika dilihat secara seksama, tidak ada busana yang terlalu menonjol dalam foto tersebut. Suasana santai seperti sengaja diciptakan dan menjadi pilihan mereka.

Namun tetap saja sisi romantis keduanya tidak ketinggalan. Dalam akun Instagram Sandra bukan hanya tertuang foto pre-wedding. Namun juga ada video pre-wedding yang memperlihatkan adegan mereka akan berangkat kerja.

"Part 1 For full video, go to Bridestory.com @thebridestory. Bagi yang penasaran dengan photo-photo dan video pre-wedding aku, you can now see the full article di Bridestory Blog," tulis Sandra dalam akun Instagram miliknya.

5. Ungu: Beri Kami Waktu untuk Membuktikan



Format baru Ungu menyembulkan asumsi baru. Mampukah band pelantun hits 'Demi Waktu' itu mempertahankan eksistensinya?

Terlebih lagi, saat ini Ungu tengah berusaha keras menyempurnakan departemen vokal. Kini, dua gitarisnya Enda dan Onci tak bisa lagi hanya mengocok gitar, tapi juga bernyanyi.

"Kami nggak takut ditinggal fans, karena itu bukan kuasa kami. Keadaan sekarang mendikte kami untuk melakukan ini. Mungkin, jangan dinilai sekarang dulu. Beri kami waktu untuk membuktikan," kata Enda saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Minggu (5/6/2016).

"Pasti kami kerja lebih keras, buat kami ini tantangan besar. Kami saling menguatkan di dalam. Kami sadar bahwa kami juga harus tetap menjaga eksistensi. Mudah-mudahan hasilnya seperti yang kami bayangkan," Onci menambahkan. (fk/dal)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads