Zaskia tak jarang melihat tembok rumahnya penuh dengan coretan. Akan tetapi, ia memilih untuk membiarkan mereka.
"Terus terang, temboknya baru aku cat tiga hari lalu. Aku bilang, cukup ya coret-coret temboknya, sudah happy kan? Pindah ke buku gambar ya. Makin aku bilang stop, makin dia coret sedikit terus lari-lari," ungkapnya saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (1/6/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ternyata tak hanya tembok saja, perempuan kelahiran 8 September 1987 itu juga mengatakan bahwa anaknya juga sering coret-coret wajah.
"Gambarin muka, gue sih menikmati kelucuan aja. Banyak yang bilang, muka anaknya nggak takut rusak? Aku beliin mereka face painting juga, Insya Allah aman," ujarnya.
Gara-gara itu, tak jarang ibu dua anak tersebut mendapati wajah anak-anaknya penuh dengan warna. "Setiap pulang, hari ini merah, besok hijau," katanya.
(nu2/mmu)











































